Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Vs Ajax, Solari Frustrasi dan Rindu Sosok Sergio Ramos

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, mengaku sangat kehilangan kemampuan dan kepemimpinan sosok kapten tim, Sergio Ramos.

Hal ini diungkapkan Solari setelah Real Madrid kalah 1-4 dari Ajax Amsterdam di Stadion Santiago Bernabeu pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions, Selasa (05/03/2019) atau Rabu ini hari WIB.

Pada laga tersebut, Ramos hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya di tribune penonton karena karena hukuman akumulasi kartu.

"Tanpa merendahkan atau berpendapat buruk kepada pemain lain, tentu saja kami sangat kehilangan sosok kapten pada diri Sergio Ramos," kata Solari dikutip dari situs web BBC Sport.

Lebih lanjut, Solari sangat frustrasi karena Real Madrid kehilangan kesempatan juara di dua kompetisi dalam waktu satu pekan.

Sebelum tersingkir di Liga Champions, Real Madrid terlebih dahulu gagal mencapai final Copa del Rey.

Real Madrid disingkirkan Barcelona di babak semifinal dengan agregat 1-4. Menanggapi hasil ini, Solari kecewa tidak bisa membayar dukungan dari para fans Real Madrid.

"Ini adalah pekan yang sangat menyakitkan bagi kami. Para suporter selalu mendukung di masa sulit sementara kami tidak bisa mengimbanginya," kata Solari.

"Mereka (suporter) tiga kali juara Liga Champions, sementara kami kali ini tersingkir. Ini adalah momen yang sangat menyedihkan setelah apa yang telah mereka lakukan kepada kami," ujar Solari menambahkan,

Tersingkir dari Liga Champions dan Copa del Rey dalam sepekan membuat posisi Solari saat ini berada di ujung tanduk.

Real Madrid kini hanya punya kesempatan juara di Liga Spanyol dan itupun juga sangat sulit.
Hingga pekan ke-26, Real Madrid tertahan di urutan tiga klasemen dengan koleksi 48 poin dan tertinggal 12 angka dari Barcelona yang memimpin.

Untuk diketahui, kontrak Solari di Real Madrid masih tersisa dua tahun lagi atau berakhir pada Juni 2021 mendatang.

https://bola.kompas.com/read/2019/03/06/07200048/real-madrid-vs-ajax-solari-frustrasi-dan-rindu-sosok-sergio-ramos

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke