Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ashley Cole Kembali ke Inggris dan Reuni dengan Lampard

KOMPAS.com - Bek kiri senior asal Inggris, Ashley Cole, secara resmi diperkenalkan Derby County sebagai rekrutan anyar pada Senin (21/01/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Kepastian ini membuat Cole akan reuni dengan mantan rekannya di Chelsea, Frank Lampard, yang kini menjabat sebagai pelatih.

Cole datang dari tim Amerika Serikat, Los Angeles Galaxy, dengan status bebas transfer. Lampard merasa Cole masih punya kemampuan luar biasa kendati saat ini sudah berusia 38 tahun.

"Cole adalah pemain yang baik dan profesional. Dia masih sangat bugar dan punya keinginan terus bermain," kata Lampard dikutip dari situs web Four Four Two.

"Saya tahu kualitas Cole sebagai pemain. Dia sangat profesional dan pasti memberi pengaruh di lapangan. Menurut saya dia adalah bek kiri terbaik dunia pada masa jayanya," ujar Lampard menambahkan.

Lampard juga memuji ambisi Cole yang hingga saat ini masih lapar bermain.

"Pemain hebat selalu mengambil risiko. Dia masih punya kepercayaan diri. Dia masih terus menempa diri untuk selalu berada di level teratas," ujar Lampard.

Di Derby County, Cole mendapat kontrak jangka pendek yakni selama enam bulan hingga akhir musim ini.

Di sisi lain, Derby County saat ini masih berjuang agar bisa promosi ke Premier League, kasta teratas Liga Inggris, musim depan.

Saat ini, Derby County berada di peringkat enam klasemen Divisi Championship dengan koleksi 46 poin dari 28 laga.

https://bola.kompas.com/read/2019/01/22/08430058/ashley-cole-kembali-ke-inggris-dan-reuni-dengan-lampard

Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke