Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modric Ingin Lebih Lama bersama Real Madrid di Santiago Bernabeu

Masa kontrak Modric bersama Madrid tersisa 18 bulan karena habis pada Juni 2020. Meskipun demikian, muncul kabar yang menyebutkan bahwa mantan pemain Tottenham Hotspur ini menunda pembaruan kontrak karena dia memiliki keinginan bergabung dengan raksasa Liga Italia, Inter Milan.

"Saya tenang soal masa depanku karena kontrakku masih tersisa 18 bulan," ujar Modric kepada wartawan seperti dikutip Marca.

"Keinginanku adalah tetap di sini lebih lama dari itu, karena saya sangat bahagia di sini dan rasa itu tetap sama seperti ketika pertama kali saya bergabung."

Modric, peraih Ballon d'Or 2018, juga berbicara tentang kemenangan Madrid atas Sevilla pada lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (19/1/2019). Duel di Santiago Bernabeu itu berakhir dengan skor 2-0 untuk Madrid, yang membuat mereka berhak duduk di peringkat ketiga klasemen sementara.

"Kami bermain bagus (melawan Sevilla) dan kami senang meraih poin itu. Kami harus tetap berada di jalur ini," ungkap Modric, yang mencetak gol kedua Los Blancos.

"Kami ingin memberikan kegembiraan kepada fans kami yang fantastis dan secara pribadi, saya merasa baik seperti yang telah saya lakukan dalam beberapa pekan terakhir."

Madrid kini mengumpulkan total 36 poin dari 20 pertandingan La Liga yang sudah dilakoni. Mereka unggul tiga poin atas Sevilla dan terpaut tujuh poin dari rival abadi sekaligus pemimpin klasemen, Barcelona, yang masih menyimpan satu pertandingan.

https://bola.kompas.com/read/2019/01/20/16050068/modric-ingin-lebih-lama-bersama-real-madrid-di-santiago-bernabeu

Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke