Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Unai Emery Minta Pemain Muda Arsenal Tetap Rendah Hati

BAKU, KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Unai Emery, meminta pemain muda, Emile Smith Rowe, tetap rendah hati setelah mencetak gol dalam kemenangan 3-0 atas Qarabag pada laga babak penyisihan Grup E Liga Europa.

Gol yang ditorehkan Emile Smith Rowe di Stadion Tofiq Bahramov Republican Kamis (4/10/2018) atau Jumat dini hari WIB membuat pemain 18 tahun ini menjadi pencetak gol termuda Arsenal.

Unai Emery menilai, Emile Smith Rowe adalah aset yang bagus untuk masa depan Arsenal.

"Setiap pemain butuh merasakan menjadi pilihan untuk bermain dengan kami, termasuk pemain dari akademi," kata Unai Emery dilansir dari Four Four Two, Jumat (5/10/2018).

"Smith Rowe bekerja dengan baik bersama kami saat pramusim. Dia memiliki kualitas fisik dan mental yang bagus. Dia juga memiliki kaki kanan yang kuat, dan bekerja sama dengan siapapun saat menyerang," ujarnya menambahkan.

Meski berhasil menorehkan penampilan gemilang, Unai Emery meminta Smith Rowe untuk tetap rendah hati.

"Saya memilih untuk tidak berbicara terlalu banyak tentangnya. Saya ingin dia untuk tetap rendah hati," katanya.

Emile Rowe berhasil menyumbang gol kemenangan Arsenal pada mentit ke-53. Sementara dua gol lainnya dicetak oleh Sokratis Papastathopoulus (4') dan Matteo Guendouzi (79').

https://bola.kompas.com/read/2018/10/05/07122308/unai-emery-minta-pemain-muda-arsenal-tetap-rendah-hati

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke