Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Anggap Medali Emas Mukjizat, Kevin Tak Kuasa Menahan Tangis

KOMPAS.com - Pebulu tangkis Indonesia spesialis ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengaku tidak bisa menahan air mata setelah meraih medali emas Asian Games 2018 bulu tangkis nomor perorangan ganda putra.

Kevin yang berpasangan dengan Marcus Fernaldi Gideon, berhasil mengalahkan sesama wakil Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Marcus/Kevin menang rubber game 13-21, 21-18 dan 24-22.

Pencapaian ini membuat Kevin yang sebelumnya tidak pernah menangis waktu juara, larut dalam emosi penuh haru.

"Iya menangis karena dapat mukjizat dari Tuhan, ternyata Tuhan sebaik itu memberi hal yang nyaris mustahil," ujar Kevin dikutip BolaSport.com dari BadmintonIndonesia.org.

Kevin menjelaskan bahwa gelar ini sangat berarti karena Asian Games tidak digelar setiap tahun.

"Harus menunggu empat tahun lagi kalau mau dapat emas Asian Games, itu juga belum pasti, jadi hari itu benar-benar merasa bahwa mukjizat itu nyata," ucap Kevin.

"Saya sampai sudah tidak bisa ngomong apa-apa, cuma menangis. Ini pertama kalinya saya sampai menangis kayak gitu. Sebelumnya saya tidak pernah menangis waktu juara," kata Kevin menambahkan.

Atas raihan ini, Marcus/Kevin melanjutkan tradisi medali emas Asian Games dari nomor ganda putra. Dalam tiga edisi terakhir, medali emas ganda putra selalu jatuh ke tangan Indonesia.

Usai memenangi medali emas Asian Games, Kevin dan Marcus akan mempersiapkan diri untuk turnamen berikutnya. Berdasarkan informasi yang didapat BolaSport.com dari BWF, Marcus/Kevin akan tampil pada ajang Japan Open 2018.

Pada babak pertama, pasangan yang dijuluki The Minions ini akan berhadapan dengan pasangan Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Turnamen Japan Open 2018 akan berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, 11-16 September 2018. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

https://bola.kompas.com/read/2018/08/31/18030088/anggap-medali-emas-mukjizat-kevin-tak-kuasa-menahan-tangis

Terkini Lainnya

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke