Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala AFF U-19, Pelatih Vietnam Berang Imbang Lawan Singapura

Padahal, Vietnam sangat membutuhkan kemenangan besar guna meraih tiket babak empat besar. Ini membuat pelatih Vietnam, Hoang Anh Tuan, kecewa.

“Ini pertandingan terakhir kami, sekaligus laga penentuan. Namun para pemain malah terlihat kurang termotivasi, untuk bisa memenangi laga,” ujar Anh Tuan.

Dia menilai, ini penampilan terburuk anak didiknya selama mengikuti Piala AFF U-19 yang dipentaskan di Stadion Gelora Joko Samudro dan Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

“Ini pertandingan terburuk kami, selama mengikuti Piala AFF U-19 kali ini. Dalam laga tadi para pemain seperti kehilangan kontrol dan sentuhannya, habis sudah,” ucap dia.

Anh Tuan menyatakan bakal melakukan evaluasi terhadap penampilan anak didiknya. Evaluasi dianggap penting, agar bisa berprestasi dalam turnamen berikutnya yang bakal diikuti.

“Mental para pemain masih lemah. Kami akan segera lakukan evaluasi, guna menatap turnamen selanjutnya (Piala AFC). Harapan saya, semoga tim akan bisa lebih bagus di turnamen berikutnya,” kata dia.

Sementara itu pada pertandingan lain di Stadion Gelora Delta, Timnas Indonesia kalah 1-2 dari Thailand. Maka Grup A akan diwakili oleh Thailand sebagai juara grup dan Indonesia di posisi runner up, untuk menghadapi wakil dari Grup B pada babak semifinal.

https://bola.kompas.com/read/2018/07/10/13410068/piala-aff-u-19-pelatih-vietnam-berang-imbang-lawan-singapura

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke