Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Kolombia Kesal dengan Pemain Inggris

MOSKWA, KOMPAS.com - Pelatih Kolombia, Jose Pekerman, kurang terkesan dengan penampilan timnas Inggris saat melawan anak asuhnya pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Otkrytiye Arena, Selasa (3/7/2018).

Pekerman menyebut sikap pemain Inggris pada laga ini membuat anak asuhnya mudah mendapatkan kartu.

"Para pemain terjatuh di kotak penalti, mereka bertabrakan dan jatuh," kata Pekerman seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Anda harus mencoba memahami para pemain ini. Mereka tak seharusnya bermain sepak bola," ucap pria asal Argentina tersebut.

Pekerman merasa bahwa ada sesuatu yang salah dengan permainan Inggris.

"Ada banyak kebingungan dari pertandingan ini," ucap Pekerman.

"Bagaimana jika pemain hanya berpura-pura terjatuh atau didorong oleh lawan agar wasit menghukum pemain lain," kata Pekerman menambahkan.

Kolombia telah memberi perlawanan maksimal terhadap Inggris pada laga tersebut.

Mereka mampu menyamakan kedudukan melalui gol sundulan Yerry Mina (menit ke-90+3) setelah Inggris terlebih dahulu unggul lewat gol penalti Harry Kane (57').

Namun Kolombia justru sial saat adu penalti. Meski kiper Kolombia, David Ospina, mampu menepis bola tendangan Jordan Henderson tetapi dua eksekutor Kolombia, Mateus Uribe dan Carlos Bacca, gagal menyarangkan bola karena ditepis kiper Inggris. (Sri Mulyati)

https://bola.kompas.com/read/2018/07/04/18050088/pelatih-kolombia-kesal-dengan-pemain-inggris

Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke