Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

MotoGP Italia, Lorenzo Bangga meski Gagal Raih Pole Position

FIRENZE, KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, merasa bangga dengan raihannya pada sesi kualifikasi MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Sabtu (2/6/2018).

Pada sesi kualifikasi, pebalap berjulukan Por Fuera itu merebut posisi start di baris terdepan atau tepatnya di urutan kedua.

Lorenzo mencetak waktu lap terbaik 1 menit 46,243 detik dan hanya lebih lambat 0,035 detik dari catatan waktu peraih pole, Valentino Rossi (Movistar Yamaha).

"Akan sangat bagus jika bisa mendapat pole pertama saya di Ducati pada balapan di rumah kami sendiri di Mugello," kata pebalap berkebangsaan Spanyol dikutip BolaSport.com dari laman MotoGP.

"Hanya saja suatu hal membuat kami tidak dapat melakukannya. Tapi berada di baris terdepan itu fantastis, ini adalah posisi yang hebat untuk start nanti," ujar Lorenzo kemudian.

Lorenzo memang punya modal untuk bisa meraih hasil bagus pada seri balap kali ini. Pebalap dengan lima gelar juara dunia itu punya rekor bagus ketika melakoni MotoGP Italia.

Sejak musim keduanya di MotoGP, Lorenzo hampir tidak pernah absen dari podium pada balapan tersebut dengan catatan lima kemenangan (2011, 2012, 2013, 2015, 2016) dan tiga posisi runner-up (2009, 2010, 2014).

Adapun pada musim pertamanya bersama Ducati (2017), Lorenzo hanya finis di posisi kedelapan meski pada awal perlombaan ikut bersaing dalam perebutan posisi pertama.

Sesi balapan MotoGP Italia 2018 akan digelar pada Minggu (3/6/2018) mulai pukul 19.00 WIB. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

https://bola.kompas.com/read/2018/06/03/16450038/motogp-italia-lorenzo-bangga-meski-gagal-raih-pole-position

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke