Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PT LIB Tinjau Stadion yang Jadi Kandang Persik Kendal

Somad melihat langsung kondisi lapangan, tribune penonton, ruang ganti pemain, hingga ruang VVIP.

Seusai melakukan peninjauan lapangan, Somad mengatakan, kondisi lapangan Kebondalem Kendal bagus, tetapi butuh beberapa perbaikan.

"Butuh perawatan di bagian depan gawang sebab rumputnya banyak yang tidak ada. Mungkin karena terlalu banyak digunakan," kata Somad.

Selain itu, menurut Somad, tiang gawang juga perlu dicat. Untuk menjaga kondisi lapangan tetap baik, tambahnya, sebaiknya stadion jangan digunakan untuk sementara waktu hingga laga pembuka Liga 2, yang rencananya akan digelar April 2018.

"Panitia perlu membuat pagar pengaman agar tidak ada penonton yang masuk ke lapangan. Sebab, ini sepak bola profesional. Jika penonton sampai masuk ke lapangan, panpel yang akan kena sanksi," katanya.

Somad juga meminta agar jangan sampai terjadi pelemparan apa pun ke dalam lapangan yang akan merugikan panpel maupun tim tuan rumah, termasuk menyalakan flare oleh penonton.

"Semuanya sudah bagus. Hasil verifikasi ini akan kami laporkan ke PT Liga Indonesia Baru," katanya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata, Indar Suci Mulyani, yang ikut mendampingi perwakilan Departemen Kompetisi PT LIB menyatakan, pihaknya akan mensterilkan lapangan tersebut.

Pihaknya akan menyampaikan ke Persik Kendal supaya bisa mematuhi hal itu.

"Kami akan memenuhi masukan PT Liga Indonesia Baru. Untuk latihan, Persik bisa menggunakan Stadion Madya," kata Indar.

https://bola.kompas.com/read/2018/03/28/17340718/pt-lib-tinjau-stadion-yang-jadi-kandang-persik-kendal

Terkini Lainnya

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Apriyani/Fadia Ingin 'Menabung' di Indonesia Open 2024

Apriyani/Fadia Ingin "Menabung" di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Skuad Timnas Perancis untuk Olimpiade 2024, Tidak Ada Mbappe

Daftar Skuad Timnas Perancis untuk Olimpiade 2024, Tidak Ada Mbappe

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke