Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

David Beckham dan Irfan Bachdim Bicara soal Jaga Kebugaran

Acara yang digelar untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga gaya hidup sehat itu juga menghadirkan mantan bintang Manchester United, David Beckham, pesepak bola Irfan Bachdim, dan figur publik Indonesia, seperti Iko Uwais dan Jennifer Bachdim.

Penyelanggara mengatakan, acara itu digelar sebagai komitmen AIA untuk membantu masyarakat hidup lebih sehat, lebih lama, dan lebih baik.

"AIA berharap melalui AIA Health Fest, masyarakat Indonesia akan terinspirasi oleh Global Ambassador kami, yaitu David Beckham, dan para figur publik Indonesia seputar manfaat yang mereka dapat dari menjaga gaya hidup sehat," kata Group Chief Marketing Officer AIA Group, Stuart A Spencer.

"Dengan menjaga gaya hidup sehat dan menjalani hidup yang aktif, kita dapat menikmati banyak momen berharga dalam hidup dengan keluarga dan teman," ucapnya.

Sementara itu, David Beckham mengatakan, dia sering mengajak keluarganya untuk berolahraga demi menjaga kesehatan.

"Saya suka berolahraga dengan anak-anak, seperti berlari, bermain tenis, dan berenang," ucap Beckham.

"Sebagai kepala keluarga, saya suka mengajak anak-anak pergi ke taman dan melakukan kegiatan aktif, seperti naik sepeda. Mereka semua memiliki kegiatan aktif yang mereka sukai dan nikmati," ujar eks pemain Real Madrid itu.

Menjaga kebugaran juga menjadi perhatian bagi pesepak bola yang kini bermain untuk Bali United, Irfan Bachdim.

"Terlahir dalam keluarga pemain sepak bola, saya terbiasa hidup bugar dan sehat. Hal ini juga saya ajarkan ke anak-anak saya agar mereka menyukai olahraga dan hidup sehat," kata Irfan yang hadir bersama istri, Jennifer Bachdim.

"Saat sehat, kita akan memiliki energi positif yang mengalir di tubuh dan pikiran dan ini akan membantu kita hidup lebih baik," katanya.

Hal yang sama pun disampaikan oleh aktor, Iko Uwais. Menurut dia, sesibuk apa pun, sebaiknya kita menyempatkan diri untuk berolahraga.

"Saya menyadari menjaga gaya hidup sehat memberikan manfaat besar terhadap tubuh kita. Itulah mengapa saya juga mendorong istri dan anak saya untuk menjalankan hidup sehat dengan berolahraga dan menerapkan kebiasaan makan sehat," ujar Iko.

"Sesibuk apa pun, saya selalu meluangkan waktu untuk berolahraga. Disiplin adalah kunci untuk menjaga gaya hidup sehat," ucap aktor yang membintangi film The Raid tersebut.

Dalam acara itu, ada penyerahan sumbangan 10.000 bola untuk anak-anak akademi sepak bola di seluruh Indonesia, yang secara simbolis diserahkan oleh David Beckham.

Selain itu, juga ada apresiasi kepada legenda sepak bola Indonesia terkait raihan emas SEA Games pada 1991 dan sumbangan untuk pembangunan infrastruktur sepak bola di Tulehu, Maluku, Indonesia.

https://bola.kompas.com/read/2018/03/26/21175538/david-beckham-dan-irfan-bachdim-bicara-soal-jaga-kebugaran

Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke