Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Valverde Kecam Jadwal Barcelona

Pada pekan ke-26, Barcelona akan melakukan perjalanan jauh ke Kepulauan Canary untuk menghadapi Las Palmas pada Kamis(1/3/2018) atau Jumat dini hari WIB. Setelah itu, Barcelona akan menjamu pesaing terdekat mereka di klasemen La Liga Spanyol, Atletico Madrid, pada pekan ke-27 di Stadion Camp Nou, Minggu (4/3/2018).

Jelang dua laga tersebut, Valverde mengaku bahwa dirinya hanya fokus mempersiapkan tim menghadapi laga demi laga.

"Fokus penuh kami saat ini hanya pada laga menghadapi Las Palmas dan kami tidak dapat melihat lebih jauh dari itu," kata Valverde seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana.

"Saya tidak ingin memikirkan rencana kami untuk pertandingan setelahnya karena setiap laga di liga bernilai tiga poin. Jadi untuk berpikir soal laga pada Minggu nanti tidak akan menguntungkan bagi kami," tuturnya.

Meski demikian, Valverde mengakui bahwa dirinya tidak puas dengan penyelenggara liga dalam hal membuat jadwal pertandingan. Dengan selisih tiga hari di antara pertandingan Barcelona kontra Las Palmas dan Atletico Madrid tersebut, Valverde menilai hal tersebut merugikan Barcelona.

Terlebih, Atletico memiliki waktu istirahat satu hari lebih banyak karena telah memainkan laga pekan ke-26 saat mengalahkan Leganes dengan skor 4-0 pada Rabu (28/2/2018).

"Jadwal kami pada pekan ini sangat sulit dan bertentangan dengan harapan kami. Ada banyak pertanyaan mengenai jadwal pertandingan, tetapi tidak diragukan lagi bahwa hal ini sangat merugikan dari sudut pandang olahraga," ucap Valverde.

"Kami harus bermain sehari lebih lambat dari Atletico dan kemudian melakukan perjalanan jauh. Namun, semua ini bukan kesalahan Atletico. Istirahatkan pemain? Hal ini mungkin, tetapi saya tidak bisa memastikannya," ujarnya.

Kedua pertandingan ini sangat penting bagi Barcelona dalam usahanya merengkuh gelar La Liga musim 2017-2018. Saat ini mereka hanya berjarak empat poin dengan Atletico, meski Blaugrana masih memiliki tabungan satu laga. (Verdi Hendrawan)

https://bola.kompas.com/read/2018/03/01/20330018/valverde-kecam-jadwal-barcelona

Terkini Lainnya

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke