Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Laga Kandang Terakhir Musim Ini, Persela Bertekad Berikan yang Terbaik

LAMONGAN, KOMPAS.com – Pertandingan kandang terakhir pada pentas Liga 1 musim ini bakal dilakoni Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Minggu (5/11/2017) sore, dengan menjamu Persiba Balikpapan yang sudah dipastikan terdegradasi.

Meski demikian, pelatih Persela Aji Santoso menyatakan, tim asuhannya tetap akan serius menatap laga kontra Persiba. Sekalipun, hasil maksimal dari pertandingan tersebut, sebenarnya tidak terlalu berdampak signifikan bagi tim Laskar Joko Tingkir.

“Ini pertandingan terakhir kami di kandang, jadi sudah pasti ingin memberikan kado kepada semua suporter Lamongan untuk bisa mendapatkan poin sempurna, karena mungkin agak lama lagi kompetisi akan kembali diputar,” ujar Aji dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Sabtu (4/11/2017).

Selain ingin memberikan kado indah kepada para pendukung, kemenangan juga menjadi atas Persiba guna menyempurnakan mereka selama ditangani Aji, yang masuk pada putaran kedua menggantikan Herry Kiswanto.

“Saya sudah sampaikan kepada para pemain, saya ingin sempurna. Artinya, alhamdullillah selama ini pertandingan di kandang selalu menang, tidak pernah seri, apalagi kalah. Dan itu yang harus dipertahankan,” ucap dia.

Guna mewujudkan ambisi untuk dapat mempertahankan rekor sempurna pada laga home, mantan arsitek Arema FC ini menegaskan anak didiknya bakal tetap fight menghadapi Persiba dalam pertandingan tersebut.

“Yang jelas, kami akan main fight untuk dapatkan poin tiga, karena saya lebih suka main bagus dan menang. Namun, sepak bola itu bukan hitungan di atas kertas, bisa saja hitungan di atas kertas menang, kalau di lapangan kalah fight ya bisa saja kalah,” tutur Aji.

“Jadi menurut saya, dua pertandingan terakhir harus fight, sebab nanti ada penilaian dari pelatih kepada manajemen mengenai siapa-siapa saja (pemain) yang pantas dipertahankan. Anak-anak juga harus fight, karena saya yakin besok penonton juga akan banyak hadir, jadi kami harus memberi perpisahan indah,” kata dia.

Hal sama juga diungkapkan oleh salah satu bek muda Persela, Ahmad Birrul Walidain. Ia dan semua pemain tim Laskar Joko Tingkir sudah bertekad, bakal sekuat tenaga untuk mewujudkan apa yang diharapkan oleh pelatih.

“Persiapan kami lawan Persiba sudah maksimal, kita sudah siap dan siap mengamankan 3 poin di kandang,” ucap Birrul.

https://bola.kompas.com/read/2017/11/05/06520738/laga-kandang-terakhir-musim-ini-persela-bertekad-berikan-yang-terbaik

Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke