Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Babak Pertama Indonesia Vs Myanmar, Timnas U-19 Unggul 3-0

Gol-gol Indonesia dicetak oleh Muhammad Rafli Mursalim pada menit ke-13, Witan Sulaeman pada menit ke-27, dan Egy Maulana Vikri (34').

Mengungguli bek-bek Myanmar, Egy Maulana Vikri, yang pada laga ini menjadi kapten tim, memberi umpan datar ke tengah yang berhasil disambut dengan baik oleh Rafli.

Tendangan Rafli berhasil menembus gawang Myanmar. Garuda Nusantara pun unggul 1-0.

Tertinggal, Myanmar coba terus menekan pertahanan Indonesia. Kiper Indonesia, Aqil, beberapa kali berhasil mengantisipasi arah bola yang mengarah ke gawangnya. 

Penyerang tuan rumah, Win Naing Tun, melakukan akselerasi, tetapi Nurhidayat berhasil melakukan blok.

Tendangan bebas Khant terlepas dari tangkapan Aqil. Beruntung, bola muntah yang disambar pemain lawan masih bisa diblok.

Indonesia melakukan serangan balik di tengah serangan Myanmar. 

Pada menit ke-27, Indonesia berhasil menggandakan keunggulan. Bermula dari umpan terobosan Asnawi Mangkualam, Witan berhasil menguasai bola hingga tinggal berhadapan dengan kiper.

Tendangan datar kaki kanan Witan mengecoh kiper dan masuk ke gawang lawan. Skor pun berubah 2-0 untuk Indonesia.

Menguasai bola, Rafli melakukan akselerasi ke dalam kotak penalti lawan. Dia kemudian memberi umpan kepada Witan yang mengirim umpan lambung ke tengah kotak penalti lawan.

Tanpa penjagaan, Egy berhasil menyundul bola dan masuk ke gawang lawan. Indonesia pun unggul 3-0!

Pada menit ke-39, Asnawi Mangkualam dilanggar dengan keras oleh Soe Moe Kyaw. Atas pelanggarannya itu, dia diganjar kartu kuning.

Pada menit ke-41, Nurhidayat mengalami cedera. Dia pun digantikan oleh Kadek.

Setelah itu, babak pertama pun berakhir untuk keunggulan 3-0 Indonesia atas Myanmar.

Pada laga ini, Indra Sjafri kembali menggunakan pakem 4-1-3-1-1. Perubahan terjadi di lini belakang dan tengah.

Terhitung, empat pemain masuk dalam daftar starter. Mereka ialah Julyano Pratama Nono, Samuel Christianson, Asnawi Mangkualam Bahar, dan Irsan Lestaluhu.

Ketiga pemain tersebut memang tidak dimainkan pada laga semifinal saat timnas U-19 dikalahkan Thailand via babak adu penalti.

https://bola.kompas.com/read/2017/09/17/16231388/babak-pertama-indonesia-vs-myanmar-timnas-u-19-unggul-3-0

Terkini Lainnya

Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Internasional
Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke