Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jangan Salahkan Beto!

"Selama ini, Beto selalu menjadi yang terbaik dalam latihan. Jangan salahkan Beto ketika gagal menyelesaikan tugas menjadi eksekutor penalti," ucap Hartono.

"Pemain dunia sekelas Diego Maradona saja pernah gagal dalam menendang penalti," tuturnya lagi.

Diakui pelatih asal Solo ini, dalam pertandingan menghadapi Persegres anak asuhnya banyak menciptakan peluang. Tetapi karena kesalahan kecil, mereka gagal menciptakan gol.

"Pada pertandingan sebelumnya ketika menghadapi Bali United, kami juga banyak menciptakan peluang dan gagal menjadi gol. Itu memang kelemahan yang harus diperbaiki," ujar Hartono, yang menambahkan bahwa keputusan tidak menurunkan Tijani Belaid karena sang pemain baru datang dari Singapura untuk mengurus Kitas.

Kegagalan meraih poin penuh melawan Persegres membuat Sriwijaya FC tetap berada di papan bawah klasemen sementara. Mereka mengumpulkan total 19 poin dan berada di urutan ke-15, terpaut dua dari Persela Lamongan dan Persib Bandung yang berada di atasnya.

https://bola.kompas.com/read/2017/07/26/08580078/jangan-salahkan-beto-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke