Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada 3 Pemain yang Bikin Conte Bungkam di Singapura

SINGAPURA, KOMPAS.com - Manajer Chelsea, Antonio Conte, mendapatkan sejumlah pertanyaan seputar transfer dalam jumpa pers menjelang duel International Champions Cup 2017 lawan Bayern Muenchen di Stadion Nasional Singapura, Senin (24/7/2017).

Chelsea telah bergerak menggaet empat pemain baru di bursa transfer musim panas ini. Namun, kehadiran Willy Caballero, Tiemoue Bakayoko, Antonio Ruediger, dan Alvaro Morata belum mengartikan The Blues finis soal urusan rekrut pemain.

Juara bertahan Premier League, kasta pertama Liga Inggris, itu masih dikaitan dengan winger Inter Milan, Antonio Candreva. Kabarnya, Conte butuh tenaga pemain timnas Italia itu buat memaksimalkan pola serangan dari sayap. Hanya, Conte tak mau membahas lebih jauh soal kans Candreva gabung ke London.

"Tidak benar membicarakan pemain dari klub lain. Candreva adalah pemain Inter dan saya menaruh respek kepada dia dan klubnya," kata Conte.

Media Inggris mewartakan kedua pemain ini sudah tak masuk bagian rencana Chelsea musim depan lantaran meminta pindah.

"Para pemain sangat antusias dalam menyambut musim baru, tetapi saya tak mau membahas pemain yang tak ingin ada bersama tim ini," kata eks bos Juventus tersebut.

Sang striker berpeluang melakoni debut berseragam The Blues dalam laga International Champions Cup 2017 lawan Bayern Muenchen di Stadion Nasional Singapura, Selasa (25/7/2017).

"Saya berpikir bahwa Morata adalah pemain yang masih sangat muda, tetapi memiliki kepercayaan diri tinggi karena berpengalaman membela dua tim besar seperti Real Madrid dan Juventus," ucap Conte.

Selain Bayern, Morata dan Chelsea juga bakal bertemu Inter Milan. Tim yang disebut terakhir tidaklah asing buat Morata karena dirinya sempat berkarier di Serie A, kasta pertama Liga Italia, bersama Juventus.

https://bola.kompas.com/read/2017/07/24/19082018/ada-3-pemain-yang-bikin-conte-bungkam-di-singapura

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke