Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantuan Video kepada Wasit, Masa Depan Sepak Bola Modern

Kompas.com - 20/06/2017, 07:47 WIB

SOCHI, KOMPAS.com - Bantuan Video kepada Wasit (VAR) dianggap Presiden FIFA Gianni Infantino sebagai masa depan sepak bola.

VAR sudah diujicobakan sejak Piala Dunia Klub pada Desember lalu. Video juga digunakan di Piala Konfederasi 2017 dalam membantu wasit mengambil keputusan.

Beberapa kejadian yang melibatkan VAR sudah ditemui di Piala Konfederasi 2017. Penganuliran gol Pepe (Portugal) dan gol Tomi Juric (Australia) ke gawang Jerman diputuskan setelah wasit bertanya ke tim panel VAR.

"Kita telah melihat bagaimana video telah membantu wasit untuk membuat keputusan tepat," kata Infantino seusai laga Australia vs Jerman seperti dilansir dari BBC, Senin (19/6/2017).

"Ini merupakan salah satu penanda turnamen. VAR merupakan masa depan dari sepak bola modern. Saya sangat senang dengan proyek ini," tuturnya menambahkan.

Menurut FIFA, sudah ada lima insiden terkait gol, empat kejadian soal offside, dan satu bola yang mengenai lengan diputuskan wasit setelah melihat VAR.

Baca juga: Santos: Kinerja Teknologi Video dalam Sepak Bola Sangat Membingungkan

"Uji coba VAR di Piala Konfederasi juga membantu kami dalam proses dan cara berkomunikasi (wasit ke tim panel)," ujar Infantino melanjutkan.

"Apa yang diinginkan suporter selama beberapa tahun terakhir akhirnya terjadi," ucapnya.

Penggunaan video memang sempat menjadi pro-kontra. Banyak yang memberi dukungan, tetapi ada pula menolaknya.

Kubu penolak biasanya adalah yang menilai kealpaan wasit sebagai salah satu sisi manusiawi dari sepak bola.

Sementara tim pendukung, biasanya adalah yang bosan dengan sejumlah putusan kontroversial dari korps pengadil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Internasional
Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com