Emery Senang atas Respons PSG Setelah "Mimpi Buruk" di Barcelona

Kompas.com - 13/03/2017, 14:53 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Unai Emery, mengaku senang dengan respons timnya setelah berhasil memenangi laga versus Lorient dengan skor 2-1 dalam lanjutan laga Ligue 1, Minggu (12/3/2017).

PSG bangkit setelah mengalami "kekalahan menyakitkan" dari Barcelona dengan skor 1-6 (total agregat kalah 5-6) pada ajang Liga Champions, Rabu (8/3/2017).

Pada laga melawan Lorient, PSG menang via gol bunuh diri Benjamin Jeannot dan gol dari pemain muda, Christopher Nkunku. Lorient hanya bisa membalas satu gol lewat Mickael Ciani.

Emery pun memuji performa dan respons positif timnya seusai meraih kemenangan tersebut.

"Tim mendominasi jalannya pertandingan sepanjang 90 menit," ujarnya seperti dikutip dari FourFourTwo.com, Senin (13/3/2017).

"Kami berhasil memimpin 2-0 dan meskipun kebobolan satu gol, kami tampil baik. Kami menghentikan lawan yang mencoba menciptakan banyak peluang," ujarnya.

Selain itu, mantan pelatih Sevilla ini mengatakan, raihan tiga angka itu sangat penting bagi timnya. Ia pun sangat senang atas kemenangan yang telah diraih Edinson Cavani dkk.

"Tiga poin ini penting. Kami mendominasi jalannya pertandingan dan tim bermain sangat baik," ucapnya.

"Saya sangat senang dengan performa tim," kata pelatih asal Spanyol itu.

Berkat kemenangan tersebut, PSG kini meraih 65 poin dan menempati peringkat kedua klasemen sementara, tertinggal tiga poin dari pemuncak klasemen, Monaco.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com