Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Real Madrid Tak Perlu Khawatir Kehilangan Sergio Ramos

Kompas.com - 13/10/2016, 08:53 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Real Madrid bakal kehilangan Sergio Ramos (30) untuk 6 pekan ke depan akibat cedera. Di balik musibah tersebut, El Real harus tetap optimistis karena rekor mereka justru meyakinkan tanpa diperkuat sang kapten.

Ramos mengalami cedera ligamen lutut saat membela timnas Spanyol menghadapi Albania dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 (9/10/2016).

Menurut perkiraan, bek tengah kelahiran Sevilla itu bakal melewatkan 6-7 pertandingan ke depan bersama Real Madrid.

Absennya Ramos jelas kerugian besar, tetapi El Real punya alasan untuk tidak khawatir.

Raksasa asal ibu kota Spanyol itu berpengalaman melalui laga secara mulus tanpa kehadiran Ramos.

Optimisme muncul karena Real Madrid justru tak pernah kalah ketika tampil minus sang kapten sejak musim kompetisi lalu.

Dalam 20 pertandingan di berbagai ajang, El Real mencatat 17 kemenangan dan 3 kali imbang!

Jumlah laga itu terbagi atas 3 partai di Liga Champions, 16 gim di La Liga, dan sebiji sisanya di Copa del Rey.

Statistik tersebut muncul ketika Ramos tak bermain karena cedera, hukuman, atau keputusan teknik pelatih.

Hasil paling dikenang yang dipetik Real Madrid tanpa Ramos musim lalu adalah saat menggilas Malmoe di fase grup Liga Champions (8-0), serta sepasang kemenangan 5-1 atas Sporting Gijon dan Getafe di La Liga 2015-2016.

Baca Juga:

Catatan lebih detail dari Marca semakin memperkuat asumsi bahwa absennya Ramos tak terlalu berpengaruh terhadap performa Real Madrid secara makro.

Dalam 12 musim sebagai pemain El Real, Ramos telah melewatkan total 124 partai di berbagai pentas dengan alasan bervariasi.

Rapor klub pada periode tersebut ialah mencatat 93 kemenangan (75%), 18 kali imbang (14,5%), dan cuma menelan 13 kekalahan (10,5%)!

Bagaimana dengan rapor mereka kali ini?

Real Madrid Tanpa Sergio Ramos Sejak Musim Lalu

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com