Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rencana Moratti Kembali ke Inter

Kompas.com - 08/09/2016, 06:10 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Massimo Moratti membuka peluang untuk kembali ke Inter Milan. Namun, rencana itu tidak akan direalisasikan Moratti dalam waktu dekat.

Moratti sempat menjabat sebagai Presiden Inter dari 1995 hingga 2013. Jabatan tersebut diambil alih oleh Erick Thohir.

Jejak Moratti di Giuseppe Meazza semakin tidak berbekas setelah dirinya melego 30 persen saham kepada Suning Group pada Juni 2016.

Meskipun kendali klub kini dikuasai oleh pihak asing, Moratti merasa masih bisa berkontribusi.

"Kembali ke Inter? Saya berpikir bahwa ini bukanlah momen yang tepat dan tidak ada rencana dalam waktu dekat. Untuk masa mendatang, hal itu masih bisa terjadi," kata Moratti.

Moratti pun menilai, suporter pantas bersikap optimistis dengan proyek pemilik baru. Di bawah kuasa Suning Group, Inter mendaulat Frank de Boer sebagai pelatih pengganti Roberto Mancini.

Tim berjulukan I Nerazzurri juga berani menggelontorkan uang di pasar transfer. Daftar belanja Inter pada musim panas 2016 turut dihiasi sejumlah nama tenar seperti Antonio Candreva, Joao Mario, dan Gabriel Barbosa.

"Ada banyak pemain baru. Sebuah hal normal ketika muncul pembaruan harapan. Namun, kami harus bersikap sabar, terutama pada awal musim," ucap Moratti.

Awal musim 2016-2017 memang masih jauh dari kata memuaskan untuk Inter. Mereka gagal memenangi dua partai pertama Serie A.

Kompas TV Inter Resmikan Transfer Joao Mario
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com