Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Menang Tipis atas Watford

Kompas.com - 20/08/2016, 23:24 WIB

WATFORD, KOMPAS.com - Chelsea kembali meraih hasil positif dalam pertandingan Premier League. Klub berjulukan The Blues itu memetik kemenangan 2-1 di Stadion Vicarage Road, markas Watford, Sabtu (20/8/2016).

Chelsea tertinggal terlebih dahulu lantaran gol Etienne Capoue. Namun, mereka bisa membalas melalui Michy Batshuayi dan Diego Costa.

Pada pertandingan ini Chelsea tidak bisa diperkuat Willian karena masih dibekap cedera. Namun, tidak bermainnya Cesc Fabregas sejak menit pertama menjadi kejutan pelatih Antonio Conte.

Meski tampil sebagai tim tamu, Chelsea dengan kualitas pemain lebih baik tampil lebih mendominasi sejak awal laga.

Akan tetapi, Watford yang tampil dengan dukungan penuh pendukung setia membuat pertandingan berlangsung sulit di babak pertama.

Pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-55 pendukung Watford dibuat bersorak setelah Etienne Capoue berhasil membuka keunggulan atas Chelsea.

Capoue bisa mencetak gol setelah mendapatkan umpan silang dari Adlene Guedioura dan melepaskan tembakan keras ke arah tiang dekat dari dalam kotak penalti tanpa sanggup diantisipasi kiper Thibaut Courtois.

Tertinggal 0-1 membuat Chelsea semakin kesulitan untuk bisa mencetak gol balasan. Gol yang dinanti-nanti pun akhirnya datang pada menit ke-80.

Pemain yang baru masuk menggantikan Oscar pada menit ke 73, Michy Batshuayi bisa mencetak gol usai memanfaatkan bola rebound seusai tembakan keras Eden Hazard sanggup ditepis kiper Heurelho Gomes.

Setelah imbang 1-1, Chelsea akhirnya bisa membalikkan keadaan pada menit ke-87.

Berawal dari serangan balik cepat, Fabregas langsung memberikan bola terobosan kepada Diego Costa yang dengan cepat tinggal berhadapan dengan Gomes. Dengan tenang ia bisa menceploskan bola ke dalam gawang Watford.

The Blues pun menang 2-1. Bersama duo Manchester dan Hull, Chelsea menjadi klub yang meraih hasil positif dalam dua pekan perdana Premier League. (Wisnu Nova) 

Watford 1-2 Chelsea (Etienne Capoue 55' - Michy Batshuayi 80', Diego Costa 87')

Watford: 1-Heurelho Gomes, 5-Sebastian Prodl, 3-Miguel Britos, 15-Craig Cathcart, 29-Etienne Capoue (16-Abdoulaye Doucoure 84'), 17-Adlene Guedioura (20-Matej Vydra 88'), 11-Valon Behrami, 25-Jose Holebas (18-Juan Zuniga 90'), 7-Nordin Amrabat, 9-Troy Deeney, 24 Odion Ighalo.

Pelatih: Walter Mazzari

Chelsea: 13-Thibaut Courtois, 26-John Terry, 24-Gary Cahill, 28-Cesar Azpilicueta, 2-Branislav Ivanovic, 8-Oscar (23-Michy Batshuayi 73'), 7-N'Golo Kante, 21-Nemanja Matic (4-Cesc Fabregas 78'), 10-Eden Hazard, 11-Pedro (15-Victor Moses 71'), 19-Diego Costa.

Pelatih: Antonio Conte

Wasit: Jonathan Moss

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com