Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernyataan Bos dan Tanggapan Mahrez Bikin Arsenal Gigit Jari

Kompas.com - 06/08/2016, 05:31 WIB

KOMPAS.com - Pemilik Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha, ikut mengunci peluang bintang andalannya, Riyad Mahrez, untuk hengkang dari King Power Stadium. Dia menegaskan bahwa pemain asal Aljazair itu tak dijual.

Seperti dilansir Sky Sports, Jumat (5/8/2016), Vichai mengunggah foto bersama Mahrez, melalui akun Instagram-nya dengan mengatakan, "Anda tidak dijual!!"

Uniknya, Vichai juga menuliskan jawaban dari Mahrez yang mengucapkan, "Oke bos."

Mahrez memang sedang santer diberitakan menjadi buruan dari Arsenal pada musim panas ini.

INSTAGRAM Pemilik Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha (kanan), mengunggah foto bersama pemain andalan klubnya, Riyad Mahrez, pada akun Instagramnya. Dia sekaligus menegaskan bahwa Mahrez tidak akan pindah dari juara Premier League 2015-2016 tersebut.

Hal tersebut ikut membuat manajer The Foxes, Claudio Ranieri, gerah. Dia pun menuturkan bahwa Mahrez terganggu dengan spekulasi yang ada.

Selain mendapat penolakan dari Ranieri, upaya Arsenal juga dipertanyakan oleh bek legendaris mereka, Lauren.

"Arsenal memiliki Mesut Oezil, Jack Wilshere, Aaron Ramsey, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Theo Walcott sehingga klub tidak membutuhkan Mahrez," tutur Lauren kepada Sky Sports, Rabu (3/8/2016).

Suatu hal yang wajar jika setiap klub menginginkan Mahrez. Torehan 17 gol dan 11 assist dalam ajang Premier League musim 2015-2016 membuktikan dia bisa menjadi penyumbang pundi-pundi gol bagi tim. (Septian Tambunan)

Kompas TV Leicester City Buktikan Uang Bukan Segalanya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com