Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Ingin "Tendang" Van Gaal

Kompas.com - 12/04/2016, 06:32 WIB
Ferril Dennys

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Zlatan Ibrahimovic diindikasikan akan hijrah ke Manchester United jika manajer Louis van Gaal meninggalkan Old Trafford pada akhir musim ini.

Kontrak Ibra bersama Paris Saint-Germain akan habis pada akhir musim ini. Saat ini, Ibra dikabarkan sedang mempertimbangkan tawaran dari sejumlah klub Premier League dan klub di Liga Super China.

Menurut sumber yang dimiliki Sky, Ibra lebih tertarik ke Premier League untuk bergabung dengan Manchester United. Namun, hal itu akan terealisasi bila ada perubahan di kursi kepelatihan.

Ibra memang memiliki hubungan yang kurang baik sebagaimana yang pernah dituangkannya dalam buku otobiografinya, "I am Zlatan".

Ia menceritakan bahwa hunungannya tidak harmonis dengan Ronald Koeman yang saat itu sebagai pelatih Ajax dan Van Gaal yang berposisi sebagai direktur teknik.

Beberapa waktu lalu, Van Gaal pun secara tersirat telah menyampaikan bahwa dia tidak tertarik mendatangkan Ibra karena usianya yang telah menginjak 34 tahun.

Manajer asal Belanda tersebut lebih memilih mengembangkan talenta-talenta muda di akademi Setan Merah.

"Kami harus meningkatkan kualitas skuad karena saat saya mengambil alih, kami memiliki 6 atau 7 pemain yang usianya di atas 33 tahun. Tidak ada yang mengenal mereka lagi karena kini mereka pergi," kata Van Gaal.

"Namun saat ini, kami memiliki tim yang lebih muda dan masih perlu menyeleksi pemain muda karena kami memerlukan pemain kreatif di lini depan dan juga pemain yang cepat," sambungnya.

Namun, peluang Van Gaal untuk bertahan di Old Trafford semakin sulit menyusul kekalahan terbaru yang dialami Manchester United. Setan Merah takluk 0-3 dari Tottenham Hotspur, Minggu (10/4/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com