Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenangan Barcelona Dipersembahkan untuk Messi dan Neymar

Kompas.com - 17/12/2015, 20:55 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Marca

YOKOHAMA, KOMPAS.com - Luis Suarez mempersembahkan kemenangan Barcelona atas Guangzhou Evergrande, Kamis (17/12/2015), untuk Lionel Messi dan Barcelona. Hasil ini mengantarkan La Blaugrana ke final Piala Dunia Antarklub.

Barcelona tampil tanpa Lionel Messi dan Neymar. Messi absen karena mengalami masalah batu ginjal, sedangkan Neymar menghabiskan 90 menit di bangku cadangan karena baru sembuh dari cedera otot paha.

Meski tak diperkuat kedua bintangnya, Barcelona menang telak dengan skor 3-0 berkat hat-trick Suarez. Suarez yang juga dinobatkan sebagai Man of the Match, turut menyebut nama Messi dan Neymar setelah pertandingan.

"Saya berharap Messi bisa pulih secepat mungkin. Tak cuma Messi, tetapi juga pemain yang tidak tampil yaitu Neymar dan Douglas," kata Suarez.

Suarez sendiri enggan memungkiri peran penting Messi dan Neymar. Namun, dia mengimbau rekan-rekan setimnya untuk tetap fokus menyiapkan final melawan River Plate, Minggu (20/12/2015).

"Tim Amerika Selatan biasanya kuat dan tangguh. Tak terkecuali River Plate," tutur striker berkebangsaan Uruguay ini.

Kemenangan atas Guangzhou menyisakan catatan tersendiri untuk Suarez. Dia menjadi pemain kedua yang mencetak hat-trick pada Piala Dunia Antarklub atau Piala Intercontinental setelah Pele pada 1962.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com