Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Courtois Blunder, Chelsea Ditahan Hull

Kompas.com - 22/03/2015, 23:52 WIB
Ferril Dennys

Penulis

HULL, KOMPAS.com - Sempat unggul, Chelsea harus bermain imbang 2-2 dengan Hull City, hingga akhir babak pertama pertandingan lanjutan Premier League di Stadion Kingston Communications, Minggu (22/3/2015).

Bermain di kandang lawan, Chelsea mampu mencetak dua gol saat laga baru berjalan sembilan menit. Gol pertama The Blues diciptakan Eden Hazard saat laga baru berjalan dua menit. Menerima bola dari Diego Costa, Hazard melepaskan tembakan keras yang tak mampu dibendung kiper Allan McGregor.

Tujuh menit kemudian, giliran Costa yang mencetak gol. Menerima umpan Cesc Fabregas, Costa yang berada di sisi kanan dalam kotak penalti lawan, berhasil melepaskan tembakan. Bola hasil tembakan pemain Spanyol tersebut mendarat mulus di pojok gawang Hull.

Namun, Hull juga mampu menciptakan dua gol cepat. Hull memperkecil ketertinggalan melalui gol Ahmed El Mohamady pada menit ke-27. Dari sisi kanan pertahanan Chelsea, Andrew Robertson melepaskan umpan mendatar ke dalam kotak penalti. El Mohamady menyambut umpan tersebut dengan sepakan keras dan gol.

Dua menit kemudian, Chelsea pun dipaksa kembali kebobolan setelah kiper Thibaut Courtois melakukan blunder. Saat itu, Branislav Ivanovic memberikan back pass kepada Courtois. Pemain Belgia tersebut tak mampu mengontrol bola dengan baik sehingga si kulat bulat berhasil diserobot Abel Hernandez menjadi gol.

Setelah kedudukan sementara imbang, Chelsea kesulitan mengontrol permainan. Bahkan, Diego Costa dan kawan-kawan malah lebih sibuk meredam serangan tim tuan rumah. Meski begitu tak ada gol tambahan dari kedua tim hingga turun minum. 

Susunan pemain

Hull City: 1-Allan McGregor; 4-Alex Bruce, 15-Paul McShane, 21-Michael Dawson; 7-David Meyler, 14-Jake Livermore, 25-Gastón Ramírez, 26-Andrew Robertson, 27-Ahmed Elmohamady; 9-Abel Hernández, 28-Dame N'Doye

Manajer: Steve Bruce

Chelsea: 13-Thibaut Courtois; 2-Branislav Ivanovic, 3-Filipe Luis, 24-Gary Cahill, 26-John Terry; 4-Cesc Fàbregas, 7-Ramires, 10-Eden Hazard, 21-Nemanja Matic, 22-Willian; 9-Diego Costa

Manajer: Jose Mourinho

Wasit: Michael Oliver

Klik tautan berikut ini untuk mengikuti momen-momen penting pertandingan antara Hull City dan Chelsea tersebut melalui menu Live Score Kanal Bola Kompas.com versi mobile.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com