Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Akan Hadapi Inter dengan Kepala Bersih

Kompas.com - 06/01/2015, 01:55 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan, timnya sudah melupakan kegagalan menjuarai Piala Super Italia dan sepenuhnya fokus pada pertandingan Serie-A melawan Inter Milan, di Juventus Stadium, Rabu (7/1/2015) dini hari WIB.

Juventus melakoni pertandingan Piala Super Italia melawan Napoli, di Doha, pada 22 Desember 2014. I Bianconeri kalah adu penalti (5-6). Adu penalti dilakukan setelah babak tambahan berakhir 2-2.

Itu adalah laga terakhir Juventus pada 2014 sekaligus kekalahan pertama dalam sebelas laga terakhir. Adapun Derbi Italia pekan ini merupakan laga pertama Juventus pada 2015.

"Kami mendapatkan libur beberapa hari setelah lima bulan pertama yang sangat padat. Besok, kami akan melakoni pertandingan Derbi Italia yang klasik, melawan tim yang belakangan ini mengalami kemajuan," ujar Allegri.

"(Inter) memiliki kepercayaan diri lebih besar dan lebih dari itu, mereka sekarang menjadi berbahaya."

"Pertandingan perdana pada awal tahun selalu sulit. Ini pertandingan yang aneh, seperti pertandingan pertama Serie-A. Pemenang laga besok akan menjadi tim yang memiliki atensi dan konsentrasi lebih tinggi. Ini bukan soal fisik atau teknik, tetapi pikiran."

"Mengenai pemain yang cedera sejauh ini, Martin Caceres dan Luca Marrone kembali berlatih dengan tim dan siap bermain. Satu-satunya yang saya harus tinggalkan adalah Andrea Barzagli, selain Kwadwo Asamoah dan Romulo, yang tak bisa bermain untuk sementara waktu. Pemain lain berada dalam kondisi baik. Jadi, untuk laga besok, saya akan bisa membuat keputusan yang semoga tepat," tutur Allegri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com