Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Punya Rencana untuk Ronaldo

Kompas.com - 04/11/2014, 09:19 WIB
MADRID, KOMPAS.com - Manajer Liverpool Brendan Rodgers mengatakan, gelandang Real Madrid Cristiano Ronaldo boleh jadi merupakan pemain terbaik di dunia. Meski begitu, menurut Rodgers, pemain-pemainnya harus memperhatikan pemain Madrid yang lain, ketika kedua kubu bertemu di pentas Liga Champions, di Santiago Bernabeu, Selasa (4/10/2014).

Ronaldo merupakan mesin gol utama Los Blancos sejauh musim ini telah berjalan. Di pentas La Liga, ia telah mencetak 17 gol dan tiga assist dalam sembilan penampilan. Sementara di Liga Champions, pemain asal Portugal itu telah mencetak tiga gol dan satu assist dalam empat penampilan.

Satu gol Ronaldo di Liga Champions itu diciptakan pada laga melawan Liverpool, di Anfield, 22 Oktober 2014, yang berakhir 3-0. Mengingat Ronaldo tak pernah absen mencetak gol untuk Madrid sejak 25 Agustus 2014, ia jelas menjadi ancaman bagi Liverpool pada pertandingan Selasa (4/10/2014).

"Kami akan melawan sebuah tim. Cristiano Ronaldo boleh jadi merupakan pemain terbaik di dunia. Ia impresif dalam beberapa tahun terakhir dan saat ini, ia bermain dengan kepercayaan diri dan antusiasme tinggi," ujar Rodgers.

"Ia sendiri yang akan menyatakan bahwa ia adalah pemain kunci Madrid. Madrid memiliki Isco, Karim Benzema, Luka Modric, Toni Kroos, dan pemain lain. Mereka memiliki tim yang kuat. Cristiano Ronaldo adalah katalis Madrid. Kami akan bekerja keras menghentikan (Ronaldo)," tambah Rodgers.

Menghadapi juara bertahan untuk kedua kalinya musim ini, Liverpool masih berada dalam kondisi belum stabil. Mereka akan menyambangi Santiago Bernabeu dengan rekor tak pernah menang dan tak pernah mencetak gol dalam dua laga terakhir di Premier League.

Sejumlah kalangan menilai masalah Liverpool berada pada penyerang Mario Balotelli, yang baru mencetak dua gol sejak didatangkan dari AC Milan pada Agustus 2014, yaitu pada pertandingan Liga Champions melawan Ludogorets pada 16 September 2014 dan pada pertandingan Piala Liga melawan Swansea City pada 28 Oktober 2014.

"Saya masih belajar, seperti halnya pemain-pemain yang baru bergabung. Saya tak ingin bicara soal memberikan pemain waktu menyesuaikan diri. Kami harus melupakan kritik. Sekarang, kami punya lebih banyak pertandingan dan waktu yang lebih sedikit. Kami akan kembali dengan intensitas itu, yang merupakan faktor utama. Kami harus bermain dengan intensif, tak hanya soal melakukan pressing, tetapi juga dalam hal umpan," tutur Rodgers.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Timnas Indonesia
Update Klasemen Grup F: Indonesia Ditempel Vietnam, Usai Menang atas Filipina

Update Klasemen Grup F: Indonesia Ditempel Vietnam, Usai Menang atas Filipina

Timnas Indonesia
Kata Justin Hubner soal Blunder Ernando

Kata Justin Hubner soal Blunder Ernando

Liga Indonesia
Hitung-hitungan Poin Agar Timnas Indonesia Lolos dari Grup F

Hitung-hitungan Poin Agar Timnas Indonesia Lolos dari Grup F

Timnas Indonesia
Hasil Vietnam vs Filipina 3-2: Menang Comeback, The Golden Star Warriors Tempel Garuda

Hasil Vietnam vs Filipina 3-2: Menang Comeback, The Golden Star Warriors Tempel Garuda

Internasional
Indonesia Open 2024: Wakil China Ungkap Kunci Comeback atas Ahsan/Hendra

Indonesia Open 2024: Wakil China Ungkap Kunci Comeback atas Ahsan/Hendra

Badminton
Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Badminton
Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Badminton
Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak di Puncak, Indonesia Kedua

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak di Puncak, Indonesia Kedua

Timnas Indonesia
Hasil Timnas Indonesia Vs Irak 0-2: Jordi Amat Kartu Merah, Garuda Kalah

Hasil Timnas Indonesia Vs Irak 0-2: Jordi Amat Kartu Merah, Garuda Kalah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com