Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enrique Minta Barcelona Tak Hanya Bagus soal Menyerang

Kompas.com - 14/09/2014, 07:05 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

BARCELONA, KOMPAS.com - Pelatih Luis Enrique meminta Barcelona untuk bertahan dan menyerang sama baiknya dalam sebuah pertandingan. Bagi Enrique, itulah syarat sebuah tim untuk menjuarai suatu kompetisi.

Barcelona baru saja meraih kemenangan ketiga beruntun di Primera Division, setelah menaklukkan Athletic Bilbao, 2-0, di Stadion Camp Nou, Barcelona, Sabtu (13/9/2014). Kemenangan Barcelona ditentukan lewat dua gol Neymar pada menit ke-79 dan ke-84.

Barcelona kini menduduki puncak klasemen dengan nilai sempurna. Lionel Messi dkk mencetak enam gol dan belum kebobolan dalam tiga pertandingan awal. Meski memiliki catatan apik, Enrique tetap meminta Barcelona memperbaiki permainan.

"Untuk menjadi tim yang memenangi gelar, Anda harus memiliki serangan dan pertahanan yang baik. Kami harus menjadi tim yang lengkap. Kadang-kadang, Anda bisa bermain terlalu lama atau Anda dapat menguasai pertandingan. Mendapatkan keseimbangan yang tepat tidak selalu mudah," kata Enrique kepada Marca.

"Sebuah tim dibentuk untuk menyatukan kepribadian yang berbeda dari para pemain. Saya senang dengan apa yang kami miliki. Kami selalu berharap untuk memiliki versi terbaik dari masing-masing pemain."

"Setiap individu mudah untuk mencapai apa yang diharap, tapi secara keseluruhan, koordinasi adalah segalanya. Berarti, harus banyak latihan. Kami melakukan apa yang kami bisa, dengan dan tanpa bola," tutur Enrique.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com