Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Timnas Lihat Sisi Positif Terpuruknya Timnas U-19 di HBT

Kompas.com - 14/08/2014, 17:51 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Legenda tim nasional Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, berpendapat, tim nasional Indonesia U-19 memetik hal positif dari hasil buruk yang dialami di turnamen Hassanal Bolkiah Trophy (HBT) 2014.

Garuda Jaya menuai hasil buruk pada turnamen HBT. Setelah ditahan imbang 0-0 oleh Malaysia, Evan Dimas dan kawan-kawan takluk dari Brunei dan Vietnam dengan skor sama 1-3.

"Saat melihat mereka menang terus ada suatu kekhawatiran. Karena kalau mereka terlalu percaya diri malah akan menjadi bumerang," kata Kurniawan.

"Saat kalah dari Brunei dan Vietnam, saya melihat ada sisi positifnya. Artinya untuk pelatih masih ada pekerjaan rumah yang masih harus diperbaiki. Tim ini masih ada waktu untuk benar-benar bisa sempurna di ajang yang sebenarnya," sambungnya.

Kurniawan menjelaskan, pekerjaan rumah Indra Sjafri sebagai pelatih adalah mengevaluasi dari lini per lini. Termasuk, mengembalikan kepercayaan diri pemain.

"Pengalaman saya pribadi gangguan mental pasti ada. Pasti enggak semua pemain yang mentalnya baja. Ini tugas tim pelatih untuk membangkitkan mental bertanding pemain sampai siap di kejuaraan nanti. Dari sisi penguasaan bola mereka sudah bagus, berbeda dari tim yang sudah-sudah," beber Kurniawan.

Turnamen HBT merupakan bagian dari persiapan Evan Dimas dan kawan-kawan jelang tampil di  Piala Asia U-19 yang akan digelar di Myanmar pada 9-23 Oktober 2014. Garuda Jaya ditargetkan lolos ke semifinal demi meraih tiket otomatis ke Piala Dunia U-20, yang digelar di Selandia Baru pada 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com