Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhir Cerita Orkes Tiki-Taka el Xaviniesta...

Kompas.com - 20/06/2014, 10:00 WIB
Ary Wibowo

Penulis

KOMPAS.com - Terhuyung-huyung, roboh, dan KO! Itulah nasib Spanyol di Piala Dunia 2014 Brasil. Melawan Belanda, mereka memperlihatkan permainan pas-pasan dan skor 1-5-lah yang diperoleh. Menghadapi Cile, mereka seperti tak bernyali sehingga kekalahan 0-2 terasa begitu menyakitkan hati. Hasilnya, mereka tersingkir dan anggapan berakhirnya era tiki-taka pun semakin menjadi-jadi.

Tiki-taka memang tidak bisa dipisahkan dari permainan Spanyol selama enam tahun terakhir. Dua gelar Piala Eropa pada 2008, 2012 serta trofi Piala Dunia 2010 bisa dibilang merupakan hasil kesuksesan tiki-taka. Taktik itu telah mengubah total permainan Spanyol yang dulu dikenal dengan gaya matador dengan ciri khas individual menjadi permainan tim.

Perubahan permainan Spanyol itu tidak lepas dari sejarah olahraga di Negeri Matador itu sendiri. Pada masa kepemimpinan Jenderal Franco, berbagai aspek individualitas amat diutamakan. Oleh karena itu, tak heran mengapa dalam periode berikutnya, Spanyol bisa berjaya dalam olahraga-olahraga individual seperti tenis, balap sepeda hingga formula 1.

Seiring perkembangan waktu, aspek individual itu mulai memudar dan muncullah perubahan ke arah kolektivitas. Spanyol sejak dulu memang sudah dikenal sebagai produsen pemain sepak bola dengan teknik individual mumpuni. Namun, kehebatan individu itu tidak menular pada permainan kolektif yang menawan. Baru ketika Luis Aragones menangani La Furia Roja-lah transformasi itu terjadi.

Dalam diri Aragones berlaku filosofi seperti ini: Menang, menang, menang, dan menang. Namun, ia juga sadar bahwa dalam sepak bola modern untuk mencapai kemenangan itu harus pula dituntut adanya permainan super dari lapangan tengah. Permainan dari para gelandang yang bisa menampilkan sebuah seni romantisme estetika sepak bola.

Tapi, tak hanya dengan seni, gelandang itu juga harus mempunyai disiplin tinggi. Ibaratnya, para gelandang tersebut di bawah Aragones, diharapkan bisa membuat Spanyol seakan memainkan sepak bola Brasil yang lambat, tetapi indah, sekaligus memadukannya dengan kecepatan yang dituntut dalam sepak bola modern.

Dan siapakah pemain-pemain tengah yang bisa melakukan itu? Dialah Xavi Hernandez dan Andres Iniesta. Kedua gelandang itu digembleng oleh Aragones untuk menjadi roh permainan skuad La Furia Roja. Tidak hanya di Spanyol, di Barcelona pun mereka adalah inti dari kesuksesan Blaugrana.

Bersama Xavi dan Iniesta, tiki-taka Spanyol dan Barcelona semakin indah. Xavi adalah pemain elegan di dalam lapangan. Matanya selalu tajam menguasai lapangan karena selalu tahu ke mana bola harus diarahkan. Pun halnya dengan Iniesta yang jago menguasai dan mengontrol bola saat melakukan passing pendek dengan cermat dan tepat.

Bahkan, mereka berdua kerap bermain sampai seakan terkesan tak ingin membuat gol. Kalau gol terjadi, itu kiranya adalah buah dari permainan indah mereka. Karena itulah muncul istilah el Xaviniesta. Begitulah makna saling melengkapi antara kedua pemain itu jika sudah bersenang-senang di dalam lapangan.

Xavi dan Iniesta pun akhirnya selalu menjadi pilihan utama meski Spanyol sudah berganti di bawah kepemimpinan Vicente Del Bosque. Pun halnya di Barcelona, setelah Pep Guardiola memutuskan hengkang dari Camp Nou.

Namun, jangan lupa, dalam sepak bola ada batas-batas tertentu yang harus diubah seiring memudarnya era emas para pemain. Begitulah yang terjadi dengan era el Xaviniesta. Xavi kini berusia 34 tahun dan Iniesta sudah memasuki usia kepala tiga. Di level klub dan timnas, kedua pemain itu juga mulai terpisahkan satu sama lain dalam beberapa bulan terakhir.

Di Barcelona, misalnya, Tata Martino lebih sering mencadangkan Xavi karena menilai performa dia sudah menurun. Keputusan itu membuat Iniesta seperti kehilangan sejolinya di lapangan tengah. Cecs Fabregas, atau pun Sergi Roberto dinilai belum bisa menyamai level milik Xavi.

Alhasil, Barcelona kini seakan kehilangan identitasnya. Aliran bola tiki-taka mereka macet jika diperagakan di lapangan. Lionel Messi mulai meredup karena tidak ada lagi sokongan bola dari kaki Xavi dan Iniesta. Era kejayaan emas Barcelona pun dianggap mulai runtuh karena pada musim lalu sama sekali gagal meraih gelar satu pun.

Contoh lain kuatnya pengaruh el Xaviniesta terhadap roh tiki-taka bisa dilihat dari permainan Bayern Muenchen di bawah asuhan Guardiola. Mereka memang mempunyai pemain sekelas Arjen Robben dan Franck Ribery. Namun, jika ingin menerapkan tiki-taka di skuad Die Rotten, Pep bisa jadi keliru, karena di lini tengah mereka tidak mempunyai maestro seperti Xavi dan Iniesta.

Alhasil, permainan Bayern ibarat sayur tanpa garam. Kecepatan Robben dan Ribery di sisi sayap lapangan tidak diimbangi dengan aliran bola dari lini tengah. Begitu bertemu dengan tim yang mengandalkan serangan balik dan sistem organisasi pertahanan yang rapat, organisasi permainan mereka justru menjadi berantakan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com