Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda MU Pecundangi Legenda Persib

Kompas.com - 24/05/2014, 20:05 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - The Boys From Manchester (TBFM) memecundangi dan menang telak dengan skor 5-1 atas legenda Persib Bandung pada laga bertajuk  "Duel of Champion"  di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Sabtu (24/5/2014).

TBFM dihuni oleh mantan pemain Setan Merah di antaranya Paul Scholes, Louis Saha, Dwight Yorke, dan Quinton Fortune. Meski sudah lama tak bermain, Scholes dan kawan-kawan masih terlihat berkualitas.

Laga baru berjalan 13 menit, TBFM mampu unggul terlebih dulu berkat gol tandukan Ronny Johnsen. Enam menit kemudian, giliran Saha yang mencatatkan namanya di papan skor setelah tembakan jarak jauh mantan pemain timnas Perancis ini gagal dibendung Gatot.  

Rupanya, Scholes dan kawan-kawan tak memberikan "napas" bagi lawan. Kali  ini, Paul Scholes yang membobol gawang tim tuan rumah.

TBFM kembali membuat gol cepat lewat eksekusi penalti Yorke. Yorke melepaskan tendangan Panenka yang membuat Gatot terkecoh. Yorke menciptakan gol keduanya melalui sundulan pada menit ke-37.

Legenda Persib baru bisa memperkecil kedudkkan melalui sontekan Asep Dayat pada menit ke-44.  

Gol itu menjadi gol terakhir pada pertandingan ini. Meskipun tampil dominan pada babak kedua, TBFM gagal mencetak gol tambahan sampai lagai usai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com