Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tata Martino Tak Puas dengan Pekerjaannya

Kompas.com - 20/04/2014, 06:13 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Gerardo Tata Martino mengakui dirinya tak bahagia dengan performanya pada musim pertama sebagai pelatih Barcelona. Dia pun keberatan dengan berbagai kritikan, yang hanya melihat Barca saat ini tanpa memperhatikan trek rekor yang lebih panjang dari klub.

Martino mengatakan hal itu dalam jumpa pers menjelang laga melawan Athletic Bilbao, Minggu (20/4/2014). Mundo Deportivo melaporkan bahwa sang pelatih menyinggung tentang sejumlah subyek, mulai dari hasil tim akhir-akhir ini, prospek Barca di sisa musim hingga masa depannya.

"Kami semua merasakan pukulan dari apa yang terjadi dalam minggu terakhir. Ada tiga pukulan di tiga pertandingan dan itu menyakitkan," ujarnya. "Mereka memukul kami dengan sangat keras yang menimbulkan rasa sakit dan menyisakan kekecewaan. Kami harus berusaha bangkit dan kuat."

Mengenai prospek tim, pelatih asal Argentina ini cukup optimistis. Pasalnya, The Catalans dihuni sejumlah pemain muda berbakat, yang memiliki masa depan yang cerah.

"Ketika anda melihat usia Jordi Alba, Gerard Pique, Sergio Busquets, Cesc Fabregas, Lionel Messi, Neymar... mereka anak-anak dengan masa depan cerah. Saya tak berpikir usia skuad."

Pembicaraan pun berlanjut ke masa depannya. Martino memberikan konfirmasi bahwa dia belum punya rencana untuk masa depan.

"Sebuah kesalahan memikirkan tentang musim depan ketika kami masih memiliki kesempatan di Liga," ujarnya. "Saya tidak mengatakan saya sudah membuat keputusan (tentang masa depan). Saya mengatakan (setelah kekalahan di final Copa del Rey) bahwa menang atau kalah tidak mengubah pandanganku mengenai situasi kontrak."

"Saya tak memiliki apapun untuk dikatakan. Saya berharap kami bisa kembali ke jalur kemenangan pada pertandingan berikutnya."

"Saya tidak nyaman dengan pekerjaanku. Kami memiliki harapan untuk sisa musim ini karena keinginannya adalah memenangkan sesuatu."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com