Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awali ISL 2014, Persipura Libas Persela 3-0

Kompas.com - 01/02/2014, 15:49 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAYAPURA, KOMPAS.com- Persipura Jayapura mengawali kiprahnya di ajang Indonesia Super League (ISL) 2014 dengan kemenangan usai melibas Persela Lamongan 3-0. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (1/2/2014), gol-gol kemenangan tim Mutiara Hitam dihasilkan lewat kaki Lukas Mandowen, Ian Lubis Kabes, dan gol bunuh diri dari bek Persela, Dodok Anang.

Pada laga tersebut, Persipura sempat kesulitan membobol gawang Laskar Joko Tingkir di awal-awal pertandingan. Gol pertama Persipura baru tercipta pada menit ke-31. Berawal dari sepakan Yohannes Pahabol, bola liar di depan kotak penalti Persela jatuh di kaki Yustinus Pae yang langsung menyodorkannya ke Lukas Mandowen. Tanpa adanya kawalan, Mandowen langsung menceploskan bola ke dalam gawang Persela yang gagal diantisipasi Khoirul Huda.

Skor 1-0 sendiri bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Persipura hampir menggandakan keunggulan pada menit ke-54. Namun, tendangan Immanuel Wanggai dari dalam kotak penalti masih dapat dipatahkan oleh Khoirul.

Setelah beberapa kali usaha anak asuh Jacksen F Tiago tak membuahkan hasil, akhirnya pada menit ke-67, Persipura mendapatkan hadian penalti, setelah Kabes dilanggar oleh Suroso di dalam kotak terlarang. Tendangan penalti yang dieksekusi sendiri oleh Kabes gagal dihalau Huda.

Pada menit ke-75, Persipura kembali mengancam gawang Persela. Melewati dua pemain belakang Persela, Pahabol melepaskan tendangan keras ke arah gawang Persela. Beruntung, Khoirul masih sigap menepis datangnya bola.

Gol ketiga Persipura datang pada menit ke-80. Berawal dari umpan silang Pahabol di sayap kiri, Dodok Anang mencoba memotong arah bola yang mengarah ke Kabes. Namun, bola justru masuk ke dalam gawang timnya sendiri.

Secara berturut-turut, Khoirul menyelamatkan timnya dari kebobolan yang lebih banyak pada menit ke-87. Setelah mematahkan tendangan keras Ricky Kayame, ia kembali menggagalkan sundulan Kabes dari jarak dekat.

Skor 3-0 untuk kemenangan Persipura sendiri bertahan hingga laga usai.


Susunan pemain
Persipura: Yoo Jae-Hun; Lukas Mandowen (Titus Bonai 60),Andri Ibo, Bio Pauline, Ruben Sanadi; Immanuel Wanggai (Ricky Kayame 83), Gerard Pangkali (Nelson Alom 78), Lim Jun Sik, Ian Luis Kabes; Yohannes Pahabol, Yustinus Pae
Pelatih: Jacksen F Tiago

Persela: Khoiril Huda; Zaenal Arifin, Suroso, Taufik Kasrun, Dodok Anang; Jusmandi (Radikal Idealis 46), Catur Pamungkas (Danu Rosade 84), Arif Arianto, Roman Golian; Adison Alves, Srdjan Lopicic
Pelatih: Eduard Tjong

Wasit: Muslimin

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com