Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Perpanjang Rekor Buruk Arsenal

Kompas.com - 24/12/2013, 05:17 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

LONDON, KOMPAS.com — Arsenal bermain imbang tanpa gol dengan Chelsea di Emirates, Senin (23/12/2013). Bagi Arsenal, ini adalah kegagalan menang yang ketiga dalam tiga laga terakhir di Premier League.

Sebelumnya, mereka imbang 1-1 dengan Everton dan kalah 3-6 dari Manchester City. Dengan hasil tersebut, Arsenal duduk di peringkat kedua klasemen dengan nilai 36, atau hanya kalah selisih gol dari Liverpool. Adapun Chelsea berada di peringkat keempat dengan nilai 34.

Melawan Chelsea di kandang sendiri, Arsenal mendominasi penguasaan bola, tetapi kesulitan mengembangkan permainan. Sejumlah peluang yang susah payah diciptakan juga tak membuahkan hasil sesuai harapan.

Pada menit ke-78, misalnya, Olivier Giroud berhasil menjangkau umpan Aaron Ramsey di tengah kotak penalti dan melepaskan tembakan yang meleset ke sisi kanan gawang.

Lima menit menjelang injury time, Giroud kembali mendapatkan peluang mencetak gol. Dari jarak dekat, ia menembakkan bola kiriman Kieran Gibbs, tetapi tembakannya diblok Petr Cech dan John Terry sehingga bola melesat ke atas gawang.

Di sisi lain, Chelsea mampu menciptakan sejumlah peluang. Pada menit ke-32, misalnya, Frank Lampard melepaskan tembakan yang membentur mistar. Pada menit ke-59, giliran Fernando Torres yang mengancam gawang Arsenal. Namun, tembakannya meleset ke sisi kiri gawang Arsenal.

Selama pertandingan, menurut catatan Soccernet, Arsenal menguasai bola sebanyak 61 persen dan melepaskan dua tembakan titis dari tujuh usaha, sementara Chelsea melepaskan empat tembakan akurat dari 13 percobaan.

Arsenal: 1-Wojciech Szczesny; 3-Bacary Sagna, 4-Per Mertesacker, 5-Thomas Vermaelen, 28-Kieran Gibbs; 8-Mikel Arteta, 16-Aaron Ramsey, 14-Theo Walcott, 11-Mesut Oezil, 7-Thomas Rosicky; 12-Olivier Giroud
Manajer: Arsene Wenger

Chelsea:1-Petr Cech; 2-Branislav Ivanovic, 24-Gary Cahill, 26-Jhon Terry, 28-Cesar Azpilicueta; 12-Jhon Obi Mikel, 8-Frank Lampard, 22-Willian (11-Oscar 77), 7-Ramires, 17-Eden Hazard (14-Andre Schuerrle 73); 9-Fernando Torres (4-David Luiz 87)
Manajer: Jose Mourinho

Wasit: Michael Dean

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com