Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prandelli Puas dengan Duet Balotelli-Rossi

Kompas.com - 19/11/2013, 13:49 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Italia, Cesare Prendelli, mengaku puas dengan duet Mario Balotelli dan Giuseppe Rossi saat timnya bermain imbang 2-2 kontra Nigeria, Senin (18/11/2013). Dalam pertandingan tersebut, gol pertama Italia tercipta hasil kerja sama Balotelli dan Rossi.

"Rossi dan Balotelli berkali-kali melakukan kombinasi. Kesalahan sangat fatal adalah saat kami unggul 1-0, kami mencoba untuk memegang penguasaan dan mengubah gaya permainan. Saat itu kami harusnya sudah menciptakan gol kedua," kata Prandelli seperti dilansir Football Italia usai pertandingan.

Hal yang sama juga dikatakan Emanuelle Giaccherini, pemain yang mencetak gol kedua Italia dalam pertandingan tersebut.

"Mereka berdua adalah penyerang berkelas dunia dan kami memiliki banyak kualitas dalam serangan. Mereka sangat serasi," ujar gelandang Sunderland ini.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Craven Cottage, Fulham, London, kedua tim bermain saling menyerang. Prandelli menurunkan duet Balotelli dan Giuseppe Rossi di posisi depan. Prandelli memainkan formasi 4-1-2-1-2, dengan Candreva sebagai playmaker dibelakang Rossi-Balotelli.

Italia membuka keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-12 saat Rossi mencetak gol memanfaatkan umpan terobosan dari Balotelli. Namun pada menit ke-35, sundulan Dike yang memanfaatkan umpan Amoebi menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Nigeria berbalik unggul pada menit ke-39 saat tendangan voli Amoebi mengubah papan skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Elang Super.

Dua menit usai peluit tanda babak kedua dimulai, Italia menyamakan kedudukan melalui Emanuelle Giaccherini. Gol tersebut menjadi gol terakhir yang tercipta dalam pertandingan tersebut karena sampai peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor tetap 2-2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

Liga Indonesia
Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Liga Spanyol
Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com