Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Robben: Belanda Targetkan Juara Piala Dunia

Kompas.com - 14/11/2013, 07:15 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

AMSTERDAM, KOMPAS.com — Gelandang serang tim nasional Belanda, Arjen Robben, berhasrat membawa negaranya meraih gelar juara Piala Dunia 2014 yang akan berlangsung di Brasil, musim panas tahun depan.

Belanda telah memastikan tiket ke Brasil setelah memuncaki Grup D babak kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Eropa. Di grup tersebut, Belanda meraih sembilan kemenangan dan sekali hasil imbang dari 10 laga.

"Target kami adalah menjadi juara di Brasil. Itu merupakan target realistis dan kami tidak ingin pergi ke sana hanya untuk mengetahui seberapa jauh kami melangkah," ungkap Robben dilansir Goal.

"Kami harus bertahan di fase grup. Jika kami melaju, maka gelar juara Piala Dunia 2014 bisa menjadi mimpi kami," lanjut gelandang yang bermain di Bayern Muenchen itu.

Belanda belum pernah sekali pun mengangkat trofi Piala Dunia dari sembilan keikutsertaannya. Prestasi terbaik Negeri Kincir Angin adalah menjadi runner-up pada perhelatan Piala Dunia 1974, 1978, dan 2010.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com