Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Dijk Motor Kemenangan Maung Bandung

Kompas.com - 11/06/2013, 19:03 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung berhasil mengalahkan Pelita Bandung Raya dengan skor 4-3 dalam lanjutan Indonesia Super League di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (11/6/2013) sore. Bomber andalan Serginho van Dijk menjadi inspirator kemenangan Persib setelah berhasil menciptakan dua gol dan dua assist.

Dalam laga bertajuk Derbi Bandung tersebut, Persib sempat tertinggal lebih dulu oleh gol yang diciptakan Camara Sekou. Gol berawal dari umpan matang dari Marwan Sayedeh kepada Sekou. Dengan cepat, Sekou melepaskan tembakan yang sulit diantisipasi kiper Maung Badung, Sahar Ginanjar.

Kebobolan, Persib langsung tancap gas. Persib berhasil mencetak gol balasan melalui tandukan Serginho van Dijk pada menit ke-42. Gol Van Dijk tersebut memulihkan kepercayaan diri tim besutan Djadjang Nurdjaman. Betapa tidak, Persib mampu berbalik unggul berkat gol yang diciptakan Supardi Nasir pada injury time babak pertama.

Pada babak kedua, Persib mampu memperbesar keunggulan melalui gol yang diciptkan Kenji Adachihara pada menit ke-60. Van Dijk menjadi aktor penting di balik gol pemain asal Jepang tersebut.

Berselang sembilan menit kemudian, giliran Van Dijk yang berhasil membobol gawang Tema Mursadat usai memaksimalkan umpan silang M Ridwan.

PBR tak menyerah. Tim berjuluk Boys Are Back berhasil mencetak dua gol balasan sepuluh menit jelang laga usai. Pada menit ke-81, Sayedeh berhasil menciptakan gol dari luar kotak penalti dengan memanfaatkan lengahnya pertahanan Persib. Semenit kemudian, pemain asal Suriah tersebut kembali berhasil menjebol gawang Persib setelah lolos dari perangkap offside.

Meski begitu, dua gol ini tak membuyarkan kemenangan Persib. Maung Bandung mampu menutup laga ini dengan skor kemenangan 4-3. Hasil ini tidak mengubah posisi Persib yang masih terkunci di peringkat keempat dengan merangkum 44 poin dari 23 laga. Sementara PBR bertengger di peringkat ke-14 dengan mengoleksi 24 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com