Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upaya Juventus Pinang Bek Rival Sekota

Kompas.com - 21/03/2013, 22:09 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Juventus dikabarkan Football Italia sedang menjajaki kemungkinan merekrut bek Torino, Angelo Ogbonna. Kubu I Bianconeri diyakini telah bertemu dengan perwakilan Ogbonna di Turin.

Pada September 2012, Direktur Umum Juventus, Giuseppe Marotta, mengungkapkan ketertarikannya meminang Ogbonna. Marotta berencana memenuhi keinginan tersebut pada musim panas ini.

Upaya awal Juventus memboyong Ogbonna adalah dengan melakukan pembicaraan dengan agen Ogbonna. Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, dikabarkan melakukan pertemuan dengan Giovanni Branchini, agen pemain berusia 24 tahun itu.

Pihak Il Toro sudah siap melepas Ogbonna. Namun, Presiden Torino, Urbano Cairo, hanya bersedia melepas pemain berdarah Nigeria itu, jika ada klub yang berani memberikan tawaran 20 juta euro (sekitar Rp 240 miliar).

Juventus tampaknya enggan memenuhi permintaan Cairo. Manajemen Si Nyonya Besar hanya bersedia menawarkan uang tunai lebih kecil, namun dengan tambahan pemain kepada rival sekotanya itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com