Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madrid Masih Diimbangi Betis

Kompas.com - 15/10/2011, 23:47 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Real Madrid sementara masih ditahan imbang 0-0 oleh Real Betis hingga akhir babak pertama laga lanjutan Liga BBVA, Sabtu (15/10/2011).

Betis memang tampil sebagai tim tamu, namun mereka bermain menyerang dan berani meladeni permainan Madrid. Bahkan, saat pertandingan baru berjalan 44 detik, Betis mampu melepaskan ancaman lewat kaki Vadillo. Sayang, tendangan Vadillo masih lemah sehingga bola masih bisa ditangkap dengan mudah oleh kiper Iker Casillas.

Madrid sebenarnya berhasil mengambil alih kontrol pertandingan saat pertandingan memasuki menit ke-5. Tetapi, akibat sering salah umpan, usaha mereka sering gagal menerobos masuk ke kotak penalti lawan. Permainan "Los Blancos" juga tidak berkembang karena permainan disiplin dari Perez Nacho dkk.

Sementara Madrid masih mencari bentuk permainan, Betis justru kembali mendapat peluang pada menit ke-12. Tendangan spekulasi Rubern Castro mengarah tepat ke mulut gawang Madrid. Namun, Casillas masih tampil gemilang dan berhasil menghalau bola masuk ke gawangnya.

Madrid akhirnya menemukan ritme permainan mereka. Hasilnya, pada menit ke-18, Cristiano Ronaldo mampu memgancam gawang Betis. Sayang, tendangannya dari luar kotak penalti masih belum menemui sasaran.

Begitu pula dengan tandukannya di menit ke-22. Menerima umpan manis dari Gonzalo Higuain, Ronaldo yang sudah berdiri bebas di dalam kotak penalti Betis gagal membobol gawang lawan. Tandukannya melenceng jauh ke sebelah kiri gawang yang dikawal oleh Casto.

Casto sendiri mampu melakukan dua kali penyelamatan pada menit ke-28 dan 31. Penyelamatan pertama ia lakukan saat menangkap bola hasil tendangan spekulasi Mesut Oezil. Sementara penyelamatan kedua ia lakukan ketika menggagalkan tendangan bebas Ronaldo.

Pertandingan di babak pertama ditutup dengan peluang yang didapat oleh Ricardo Kaka. Umpan silang mendatar dari Ronaldo berhasil disambar oleh Kaka. Sayang, tendangan Kaka masih jauh dari sasaran dan tak mengubah kedudukan 0-0 sampai babak pertama berakhir.

Susunan pemain
Madrid
: Iker Casillas, Sergio Ramos, Pepe, Marcelo, Alvaro Arbeloa, Xabi Alonso, Lassana Diarra, Cristiano Ronaldo, Mesut Oezil, Gonzalo Higuain, Ricardo Kaka

Betis: Casto, Jose Antonio Dorado Ramirez, Antonio Amaya, Perez Nacho, Francisco Chica Torres, Santos Iriney, Salvador Lopez Sevilla, Benat, Vadillo (Sergio 21), Jorge Molina, Ruben Castro

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com