Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Kalah Mengejutkan, Rooney Ungkap Sebuah Kekhawatiran

Kompas.com - 08/06/2024, 05:33 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Inggris kalah mengejutkan 0-1 dari Islandia, sepekan jelang Euro 2024. Legenda Inggris, Wayne Rooney, mengungkap satu kekhawatirannya.

Pahit kekalahan mengejutkan dirasakan pasukan Inggris asuhan Gareth Southgate, hanya satu minggu jelang Piala Eropa atau Euro 2024.

Timnas Inggris takluk 0-1 dari tim penghuni peringkat 72 dalam ranking FIFA, Islandia.

Partai uji coba Inggris vs Islandia digelar di Stadion Wembley, Jumat (7/6/2024) atau Sabtu (8/6/2024) dini hari WIB.

Gol yang memastikan getir kekalahan buat Inggris di Wembley dibuat oleh Jon Dagur Thorsteinsson pada menit ke-12.

Baca juga: Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: Wonderkid Barcelona Dicoret

Untuk ketiga kali secara beruntun di Wembley, Inggris selalu kemasukan lebih dulu dari sang lawan.

Sebelumnya, kala meladeni Brasil (0-1) dan Belgia ((2-2) di stadion serupa Maret 2024 silam, Tim Tiga Singa juga jebol lebih dulu.

Inilah kali pertama sejak 1954 Inggris selalu kemasukan lebih dulu dalam tiga pertandingan beruntun di Wembley.

Performa Inggris kala kalah dari Islandia memunculkan sedikit kecemasan di benak Wayne Rooney.

“Skuad ini sangat menarik, mereka memiliki pemain dan daya ledak hebat. Saya harap lini belakang tim kuat, itu satu-satunya kekhawatiran saya,” ujar Rooney, yang berada di tangga kedua daftar pemain tersubur sepanjang masa Inggris dengan torehan 53 gol, dilansir dari BBC.

Lini belakang pasukan Gareth Southgate memang menjadi sektor yang mengundang sorotan dari pengamat sepak bola Inggris.

Baca juga: Luke Shaw Dipanggil ke Skuad Euro 2024, Ini Penjelasan Southgate

Seperti diketahui, andalan Southgate di lini belakang, Harry Maguire, pada akhirnya tak dibawa ke Euro 2024 karena problem cedera.

John Stones juga melalui musim 2023-2024 silam dengan masalah kebugaran dan tampil kurang mantap kala kembali membela Man City dalam laga final Piala FA yang berujung dengan kekalahan 1-2 dari Man United.

Bek Man City itu juga terpaksa ditarik keluar oleh Southgate dan tak bisa menuntaskan laga kontra Islandia.

”Murni pencegahan. Dia jelas mendapatkan sedikit benturan di pergelangan kakinya pada awal laga,” kata Southgate.

Terlepas dari semua itu, Rooney masih meyakini kapasitas negaranya untuk melalui Piala Eropa 2024 dengan gemilang.

“Namun, saya rasa kami memiliki lebih dari cukup kekuatan untuk melawan tim lawan dan jika kami melakukannya, kami memiliki peluang besar (menjuarai Euro 2024),” kata Rooney yang menuai penampilan apik bersama Inggris pada Euro 2004 di Portugal.

Pada Euro 2024 mendatang, Inggris masuk di Grup C bersama Serbia, Slovenia, dan Denmark.

Inggris bakal mengawali perjalanan di Piala Eropa 2024 dengan menantang Serbia di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jerman pada 16 Juni 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Liga Indonesia
Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Internasional
Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Internasional
Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Timnas Indonesia
Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Timnas Indonesia
Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Internasional
Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Internasional
Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Timnas Indonesia
Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Internasional
Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Internasional
Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Internasional
Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak 'Tavares', Respek Pelatih Juara PSM

Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak "Tavares", Respek Pelatih Juara PSM

Liga Indonesia
Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Internasional
Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com