Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Kompas.com - 19/05/2024, 06:00 WIB
Adil Nursalam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung berhasil melaju ke final Championship Series Liga 1 2023-2024 sekaligus mengakhiri kutukan tak pernah menang dari Bali United. 

Hasil Persib Bandung vs Bali United berakhir dengan skor 3-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5/2024). 

Persib membuka keunggulan lewat gol sundulan Ciro Alves menit 31 memanfaatkan sepak pojok. 

Skor kemudian digandakan Febri Hariyadi dengan tendangan kaki kanan delapan menit berselang. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum. 

Baca juga: Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Pada babak kedua, Bali United memaksa Persib bermain lebih dalam dengan rangkaian serangannya. 

Namun pertahanan Maung Bandung masih kokoh.

Pada menit ke-70, Edo Febriansah membuat Bali United semakin tertunduk lesu, winger Timnas Indonesia itu mencetak gol ketiga skor 3-0. 

Usai pertandingan pelatih Persib Bojan Hodak merasa Persib pantas melaju ke final dengan jumlah peluang yang diciptakan. 

Pelatih asal Kroasia tersebut bahkan tak ingat kapan Bali United membuat peluang di laga kali ini, pertanda pertahanan Persib kokoh dengan clean sheet. 

Baca juga: Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Kapten Marc Klok dan Febri Hariyadi merayakan gol dipinggir lapangan. Febri mencetak gol kedua Persib atas kemenangan telak dari Bali United dalam pertandingan leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024, Sabtu (18/5/2024) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Kapten Marc Klok dan Febri Hariyadi merayakan gol dipinggir lapangan. Febri mencetak gol kedua Persib atas kemenangan telak dari Bali United dalam pertandingan leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024, Sabtu (18/5/2024) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

“Di atas lapangan, saya rasa saya tidak ingat kapan Bali benar-benar memiliki peluang, kami pantas melaju ke final karena kami memiliki lebih banyak peluang,” kata Hodak. 

“Pada akhirnya kami bisa mencetak gol dan itu yang jadi pembeda. Kami pantas lolos ke final dan atmosfernya hari ini sangat luar biasa,” tuturnya. 

Persib lolos ke final dengan agregat skor 4-1. Melajunya Persib ke final diiringi dengan atmosfer stadion yang luar biasa. 

Baca juga: Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Seisi stadion benar-benar penuh dengan dukungan Bobotoh kepada Persib sekaligus memberi tekanan kepada para pemain Bali United. 

“Sepak bola Indonesia itu begitu fantastis, fans luar biasa, dan nyaris tidak ada masalah, hanya ada beberapa individu (invasi lapangan) tapi pihak keamanan melakukan tugas dengan baik,” tutur Hodak. 

“Fantastis, dan ini bagus untuk masa depan sepak bola di Indonesia,” puji Hodak kepada atmosfer yang diciptakan Bobotoh. 

Persib tinggal menunggu calon lawan dari pemenang pertandingan Borneo FC Samarinda vs Madura United yang baru akan digelar, Minggu (19/5/2024) di Stadion Batakan, Balikpapan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IBL 2024: Wahyu Widayat Jati 'Cacing' Latih Amartha Hangtuah Jakarta

IBL 2024: Wahyu Widayat Jati "Cacing" Latih Amartha Hangtuah Jakarta

Sports
Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Sports
Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan 'Keajaiban' Carvajal

Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan "Keajaiban" Carvajal

Liga Champions
Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com