Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Kompas.com - 08/05/2024, 19:31 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kiper Bayern Muenchen, Manuel Neuer, mengungkapkan bahwa dirinya datang ke laga krusial Liga Champions melawan Real Madrid dengan keberanian.

Bayern Muenchen bakal bertandang ke markas Real Madrid dalam leg kedua semifinal Liga Champions 2023-2024.

Laga Real Madrid vs Bayern Muenchen dijadwalkan berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu pada Kamis (9/5/2024).

Real Madrid dan Bayern Muenchen bermain imbang 2-2 dalam leg pertama semifinal Liga Champions 2023-2024.

Baca juga: Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Tanpa adanya lagi gol kandang-tandang, siapa pun pemenang laga di Santiago Bernabeu berhak melawan Borussia Dortmund dalam final Liga Champions musim ini.

Manuel Neuer mempunyai tekad kuat untuk menumbangkan Real Madrid di hadapan pendukung Los Blancos.

Kiper berkebangsaan Jerman itu menuturkan bahwa pemain-pemain Bayern datang ke markas Madrid dengan berani dan percaya diri.

“Saya datang ke sini bukan dengan rasa takut,” kata Neuer, dikutip dari laman resmi Liga Champions pada Rabu (8/5/2024).

Baca juga: Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

“Kami sangat percaya diri dan tahu bagaimana permainan kami pekan lalu,” imbuh dia menjelaskan.

“Kami tahu siapa yang kami lawan. Jika Anda memiliki peluang mengalahkan Madrid di kandang sendiri, maka ada peluang juga menang di sini di sini (Santiago Bernabeu),” lanjutnya.

Lebih lanjut, kiper berumur 38 tahun itu menyambut positif duel menghadapi Madrid di Stadion Santiago Bernabeu.

Menurut Neuer, Santiago Bernabeu mempunyai sentuhan spesial.

“Stadion ini memiliki sesuatu yang istimewa dan bersejarah. Hampir tak ada stadion lain di Eropa yang lebih baik,” ungkapnya.

Baca juga: Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

“Kami semua sangat bersemangat. Anda harus tetap tenang ketika bermain di stadion ini dan melawan Madrid.”

“Anda perlu memiliki rasa percaya diri. Anda perlu mengubah faktor eksternal menjadi sesuatu yang spesiaal,” tutur dia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com