Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Kompas.com - 19/04/2024, 19:54 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Eks gelandang Manchester United, Bastian Schweinsteiger buka suara soal perlakuan tak mengenakkan yang menimpanya saat bermain di bawah Jose Mourinho.

Bastian Schweinsteiger merupakan salah satu pilar tim di bawah pelatih Louis van Gaal pada 2015-2016. Dia bermain 31 kali di bawah asuhan pelatih asal Belanda tersebut.

Namun, dirinya hanya bisa menorehkan empat penampilan bersama Mourinho musim setelahnya hinggai aharus meninggalkan Man United menuju Chicago Fire di MLS pada 2017. 

Ternyata, ada alasan di balik pengasingan tersebut. Suatu hal yang ia baru ungkap kepada program Gary Neville The Overlap dan tayang pada Kamis (18/4/2024).

"Saya sangat sedih karena United adalah klub kedua di hati saya," kata Schweinsteiger.

"Saya memberikan banyak hal ketika bermain (bagi Man nited), jadi itulah mengapa saya sedih, tetapi saya bukan tipe orang yang berlari ke media." 

Baca juga: Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

"Lebih penting bagi saya untuk fokus pada sepak bola dan bersikap seperti yang saya lakukan."

Schweinsteiger ternyata mengalami hal tak mengenakkan di bawah asuhan Mourinho pada awal musim 2016-17.

"Ketika tiba pada hari pertama, saya berlatih dengan Zlatan Ibrahimovic dan berpikir bahwa dia hebat. Seorang pemain yang memiliki visi dan luar biasa untuk bermain bersama," kata Schweinsteiger.

"Keesokan harinya, pada hari ulang tahun saya, ketika berjalan ke (tempat latihan United) Carrington, (direktur sepak bola) John Murtough mengatakan bahwa saya tidak diizinkan masuk ke ruang ganti - sang pelatih telah memberi instruksi." 

"Tak ada peringatan apapun."

"Saya harus memintanya untuk membawakan sepatu dan perlengkapan latihan saya. Saya bertanya kepadanya dengan siapa saya berlatih, dan dia mengatakan ada tim U16, jadi saya pergi dan berlatih dengan tim U16," lanjut Schweinsteiger.

"Seseorang bisa bilang ke saya atau menjelaskannya dengan cara normal tetapi ya sudah saya ganti baju di ruang akademi dan berlatih dengan tim U16."

Baca juga: Liverpool Kalah Lagi, Ada Efek dari Laga Manchester United

Schweinsteiger kemudian sempat bertanya apakah permintaan Mourinho tersebut adalah lelucon.

Namun, Mourinho akhirnya mengatakan bahwa ia melakukan itu karena melihat dirinya tidak bahagia dengan di Man United karena ia melakukan rehab dengan dokter Jerman dan menghabiskan waktu di Jerman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com