Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xavi Hernandez: PSG Jadi Favorit, Barca Punya Mimpi

Kompas.com - 17/03/2024, 20:00 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, menyebut Paris Saint-Germain (PSG) menjadi tim unggulan di perempat final Liga Champions 2023-2024 karena didukung oleh kondisi finansial yang kuat.

Duel Barcelona vs PSG dalam babak perempat final Liga Champions dijadwalkan akan bergulir pada 11 dan 17 April 2024.

Meskipun Barcelona memiliki lebih banyak gelar dibandingkan PSG, pengeluaran antara kedua klub pada musim ini menunjukkan perbedaan yang signifikan.

Menurut Xavi, hal tersebut memungkinkan PSG lebih diunggulkan karena kemampuan finansial yang mereka punya untuk mendatangkan pemain.

"Mungkin peran favorit akan lebih condong ke PSG. Di luar sejarah kedua tim, mengingat kami memiliki lebih banyak gelar Liga Champions dibandingkan mereka," ungkap Xavi.

Baca juga: Man United Tak Mau Jual Rashford, Tutup Pintu untuk PSG

"Situasi ekonomi tidak sama jika Anda melihat apa yang mereka habiskan pada musim ini dibandingkan kami," katanya.

Situasi tersebut mendorong Xavi agar Barca dapat tampil lebih baik meski skuadnya belum mewah seperti PSG.

"Kami punya semangat dan harapan bisa tampil hebat di perempat final. Ini dua pertandingan dan leg kandang menjadi poin positif bagi kami," kata pelatih berusia 44 tahun tersebut.

Xavi menjelaskan skuadnya sangat termotivasi dan bersemangat untuk bersaing ketika menyaksikan pengundian Liga Champions pada hari Jumat lalu.

Di sisi lain, Xavi mengakui bahwa skuad muda Blaugrana memiliki sedikit pengalaman di Liga Champions.

Baca juga: Barcelona Vs Paris Saint-Germain, Tidak Ada yang Menjadi Favorit

Namun, dia juga menekankan ini adalah waktunya untuk bermimpi dan bersaing, terlebih skuad Barca memiliki banyak bakat dan kepercayaan.

"Kami bermimpi mencapai babak semifinal, dan semoga, kami akan menjalani dua pertandingan luar biasa untuk mengalahkan salah satu tim terbaik di Eropa dan salah satu pelatih terbaik di Eropa," kata Xavi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com