Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barito Putera Vs Persib, Cara Maung Pertahankan Posisi Empat Besar

Kompas.com - 22/02/2024, 16:21 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Posisi empat besar Persib Bandung terancam usai gagal menang dalam empat pertandingan terakhir Liga 1 2023-2024

Kondisi tersebut yang membuat Persib harus segera bangkit meraih kemenangan pada laga lanjutan pekan ke-25 melawan Barito Putera

Jadwal Barito Putera vs Persib Bandung digelar Jumat (23/2/2024) di Stadion Sultan Agung Bantul, kick off pukul 19.00 WIB. 

Menurut pelatih Persib, Bojan Hodak, kegagalan tim meraih kemenangan bukan berarti kubu Maung Bandung bermain buruk karena mereka masih memperlihatkan kemajuan dari sisi permainan yang bisa menjadi modal di laga lanjutan. 

Baca juga: Head to head Barito Putera Vs Persib, Hasil Imbang Terulang?

“Sebenarnya, di beberapa pertandingan terakhir kami tidak bisa mendapatkan poin yang ditargetkan sehingga itu bukan hal positif,” kata Bojan Hodak. 

“Namun, kami sudah bisa bermain dengan baik dalam dua pertandingan terakhir. Kami bermain lebih bagus dan saya harap besok bisa menampilkan permainan yang bagus,” ungkapnya.

Setelah diimbangi PSM Makassar (0-0) dan dikalahkan Persik Kediri (0-2), Persib dinilai bermain lebih bagus saat bertamu ke Bali United (0-0). 

Persib sempat unggul 2-0 pada laga terakhir kontra Persis Solo walau akhirnya harus puas dengan skor imbang 2-2. 

Baca juga: Barito Putera Vs Persib: Maung Tanpa Bek Timnas, Eks Persija Diandalkan

Dalam 10 laga tersisa, dimulai dengan menghadapi Barito Putera, Maung Bandung akan berjuang habis-habisan demi mempertahankan pos empat besar zona Championship Series. 

Hodak tahu tidak akan mudah karena Laskar Antasari—julukan Barito—punya sederet pemain berpengalaman. 

Renan Alves di lini pertahanan, Bayu Pradana, Rizky Pora, dan Mike Ott di lini tengah, serta Gustavo Tocantins di lini depan. 

Baca juga: Barito Putera Vs Persib, Saat Renan Alves Ditantang David da Silva

“Ini akan sulit, karena Barito adalah tim berpengalaman, bahkan saat kami bermain di Bandung laga berjalan dengan sulit,” sebutnya. 

“Semoga kami bisa menunjukkan perbaikan dan mendapat hasil positif,” harap pelatih asal Kroasia ini. 

Diketahui pada laga putaran pertama lalu, duel Persib vs Barito Putera berakhir imbang 1-1 di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

Gol indah Levy Madinda dari jarak jauh menit ke-41, dibalas gol Murilo Otavio Mendes menit ke-61.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com