Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratifikasi Premier League Sudah, Man United Bergerak Kejar Dan Ashworth

Kompas.com - 14/02/2024, 23:41 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Premier League dan Football Association (FA) akhirnya meratifikasi takeover minoritas Sir Jim Ratcliffe di Manchester United. Kini, kubu Setan Merah akan bergerak demi mendatangkan direktur olahraga ternama Inggris, Dan Ashworth, dari Newcastle United.

Konfirmasi terhadap persetujuan Premier League dan FA datang dari update yang diberikan Securities and Exchange Commission (SEC), agensi pemerintah Amerika Serikat, pada awal dan pertengahan pekan ini.

Takeover minoritas Sir Jim Ratcliffe dan perusahaannya, INEOS, akan tuntas jelang akhir pekan ini setelah penawaran tender untuk saham Kelas A diselesaikan.

Divisi olahraga INEOS akan mengambil alih operasi sepak bola Manchester United setelah semua transaksi selesai.

Baca juga: Kekecewaan Solskjaer Saat Hubungan Ronaldo dan Man United Berakhir Pahit

Ratcliffe telah melakukan serangkaian pertemuan dengan staf dan rekanan klub dalam beberapa hari terakhir.

Dirinya mengadakan pembicaraan dengan suporter, ofisial dan pemerintah kota Manchester, termasuk walikota Manchester Andy Burnham.

Ratcliffe juga telah merekrut Omar Berrada dari Mancehster City untuk menjadi CEO baru klub.

Berrada akan bekerja bersama CEO INEOS SPort Jean-Claude Blanc dan direktur olahraga INEOS, Sir David Brailsford.

Incar Dan Ashworth

Sosok berikut yang akan Ratcliffe datangkan adalah Dan Ashworth, yang diplot sebagai direktur olahraga baru Manchester United.

Pria berusia 52 tahun ini merupakan sosok besar di dunia sepak bola Inggris. Ashworth punya reputasi untuk mengenali pemain-pemain bertalenta dan piawai di pasar transfer.

Ashworth sendiri tengah mempunyai kontrak dengan kubu Premier League lain, Newcastle United, dan beberapa media Inggris melaporkan bahwa Setan Merah belum melakukan pendekatan ke kubu Magpies.

Namun, The Athletic tetap mengatakan bahwa situasi bisa berubah cepat mengingat Ashworth punya hubungan bagus dengan Brailsford dan dirinya disebut "terbuka" dengan kesempatan untuk bergabung bersama Man united.

Baca juga: Hojlund Luar Biasa, tetapi Belum Pantas Jadi Andalan Man United

Pengalaman signifikan pertama Ashworth seusai bermain adalah ketika dirinya menjabat sebagai direktur teknik dan olahraga West Bromwich Albion pada Desember 2007.

Dia kemudian bergabung dengan FA pada 2012 sebelum bergabung dengan Brighton untuk menjabat sebagai direktur teknis mereka pada 2019. 

Ashworth lalu bergabung dengan Newcastle United pada Februari 2002 setelah takeover kubu Magpies oleh konsorsium yang dipimpin PIF Arab Saudi.

Sky Sports melaporkan bahwa Man United ingin Ashworth datang pada musim panas ini untuk memimpin rekrutmen pemain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Liga Indonesia
Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Sports
Bali United Maksimalkan Regulasi '6+2' Liga 1, Datangkan Maruoka

Bali United Maksimalkan Regulasi "6+2" Liga 1, Datangkan Maruoka

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com