Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, Qatar dan Australia

Kompas.com - 19/01/2024, 07:24 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Daftar tim lolos babak 16 besar Piala Asia 2023 sudah diisi dua tim nasional, yakni Qatar dan Australia

Qatar menjadi tim pertama yang melaju ke babak sistem gugur atau 16 besar Piala Asia 2023 setelah menang 1-0 atas Tajikistan pada Rabu (17/1/2024). 

Australia mengamankan tiket kedua usai mengalahkan Suriah juga dengan skor 1-0 berkat gol Jackson Irvine di Stadion Jassim bin Hamad, Kamis (18/1/2024).

Kemenangan tersebut membuat Qatar dan Australia memuncaki klasemen grup masing-masing dengan enam poin. 

Baca juga: Hasil Piala Asia 2023, Kalahkan Suriah, Australia Lolos 16 Besar

Bahkan, Qatar dipastikan menjadi juara grup sebab poinnya tidak bisa dilampaui tim rival karena babak penyisihan grup tinggal menyisakan satu laga. 

Rival terdekat Qatar di Grup A, yakni China  berada di urutan kedua klasemen dengan mengoleksi dua poin. 

China bakal melawan Qatar pada matchday terakhir di Stadion Internasional Khalifa, Senin (22/1/2024) malam WIB. 

Mereka hanya bisa mengumpulkan lima poin jika mengalahkan Qatar. Meski tak menjadi juara grup, nilai tersebut akan meloloskan China sebagai runner-up. 

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Vietnam di Piala Asia 2023

Sementara, Tajikistan dan Lebanon yang berurutan menghuni posisi 3-4 dengan satu poin akan bersaing untuk lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik. 

Sementara, Australia cuma punya garansi lolos ke 16 besar dan belum dipastikan juara grup meski punya 6 poin.

Itu karena poin mereka masih bisa disalip Uzbekistan yang berada di posisi kedua Grup B dengan koleksi empat poin. 

Hanya kemenangan atas Australia pada laga terakhir yang akan membuat Uzbekistan melaju ke fase gugur sebagai juara grup. 

Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

  1. Qatar
  2. Australia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com