Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kylian Mbappe Buka Suara Soal Masa Depan di PSG

Kompas.com - 04/01/2024, 09:53 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, berbicara soal masa depannya usai laga Piala Super Perancis pada Kamis (4/1/2024) dini hari WIB.

Kylian Mbappe menyumbang satu gol pada kemenangan 2-0 PSG atas Toulouse di pertandingan Piala Super Perancis yang bergulir di Parc des Princes, Paris, tersebut.

Penyerang yang erat dikaitkan dengan Real Madrid tersebut mengutarakan bahwa ia "belum mengambil keputusan" terkait masa depannya.

Namun, ia mengatakan bahwa apapun pilihan yang diambil, hal tersebut tak akan melukai kubu Paris atau pun dirinya.

Spekulasi soal masa depan Mbappe memang mendominasi pemberitaan setidaknya dalam dua tahun terakhir sejak PSG menolak penawaran 160 juta euro dari Real Madrid pada musim panas 2021.

Baca juga: Hasil PSG Vs Toulouse 2-0: Kylian Mbappe dkk Juara Piala Super Perancis 2023

Setelah itu, Mbappe menandatangani kontrak tiga tahun pada musim panas 2022, yang ternyata berisi klausul 2 tahun plus opsi perpanjangan 1 tahun yang hanya bisa diaktifkan sang pemain.

Mbappe sendiri enggan mengaktifkan opsi tersebut pada musim panas kemarin dan dirinya menolak pendekatan mega transfer dari Arab Saudi. Hal ini membuat Mbappe sempat dikucilkan oleh kubu Paris dan bahkan tak ikut tur pramusim klub ke Jepang.

Alhasil, sang pemenang Piala Dunia 2018 tersebut bisa meninggalkan klub dengan gratis pada musim panas ini.

Namun, Mbappe mengutarakan bahwa ia punya perjanjian dengan presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi agar kedua pihak tak dirugikan jika waktunya tiba.

"Saya belum mengambil keputusan. Namun, saya dan sang presiden memiliki kesepakatan yang melindungi semua pihak," ujarnya seperti dikutip dari Diario AS.

"Masa depan saya bukanlah pertanyaan internal. Saya harus memikirkan tim." 

Baca juga: PSG Vs Toulouse, Kylian Mbappe: Saya Kangen Messi...

Mbappe pun menekankan agar ia tak bakal mengulang hal sama seperti pada 2022 ketika dirinya butuh hingga bulan Mei untuk mengambil keputusan.

"Pada  2022, saya tidak tahu keputusan sampai bulan Mei. Jika tahu apa yang ingin saya lakukan, saya tidak akan  membiarkan keputusan itu berlarut-larut," tuturnya.

"Itu tidak akan masuk akal. Tidak ada yang membicarakan situasi saya di klub, tidak ada yang tertarik." 

Kubu Paris sendiri dikabarkan masih optimistis untuk mengikat Mbappe dengan kontrak baru seperti yang terjadi pada Mei 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com