Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Arsenal: The Reds Melawan Meriam yang Luar Biasa

Kompas.com - 23/12/2023, 06:40 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Juru racik Liverpool, Juergen Klopp, mengakui bahwa Arsenal merupakan tim yang luar biasa.

Liverpool akan menghadapi Arsenal dalam pekan ke-18 Premier League, kompetisi Liga Inggris 2023-2024.

Laga Liverpool vs Arsenal dalam jadwal Liga Inggris berlangsung di Stadion Anfield pada Minggu (24/12/2023) mulai pukul 00.30 WIB.

Menurut Juergen Klopp, Liverpool akan menjalani duel melawan Meriam London, julukan Arsenal, yang mempunyai kualitas mumpuni.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-18: Liverpool vs Arsenal, West Ham vs Man United

Pelatih berkebangsaan Jerman itu menjelaskan, kekuatan Arsenal lebih bagus daripada musim lalu.

“Kami melawan tim yang super kuat. Mereka bahkan lebih baik dibandingkan musim lalu,” ucap Juergen Klopp, dikutip dari Liverpool Echo.

“Ini pertandingan yang sangat besar, senang bersua dengan mereka. Kami harus memastikan bermain dengan layak di laga kandang,” tambah diia.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu mengungkapkan bahwa Liverpool sepenuhnya fokus untuk bertanding melawan Arsenal.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Liverpool Vs Arsenal

“Pekan ke-18 merupakan barometer. Setelah itu, kami akan bermain 20 laga lagi,” kata Juergen Klopp menjelaskan.

“Saya sangat tertarik dengan pertandingan besok, bukan apa artinya bagi kami di sisa musim ini,” ungkap Klopp.

Sementara itu, Juergen Klopp juga berbicara mengenai kualitas yang dimiliki pemain Liverpool asal Jepang, Wataru Endo.

Klopp menilai, Wataru Endo merupakan pesepak bola luar biasa. Sebab, ia mengatakan, pemain berumur 30 tahun itu seorang pekerja keras.

Baca juga: Liverpool Tembus Semifinal Piala Liga Inggris, Klopp Tak Suka Atmosfer Anfield

“Dia adalah salah satu orang pekerja paling keras yang pernah saya temui,” kata Juergen Klopp menjelaskan.

“Saya senang publik bisa melihatnya sekarang. Dia memberikan sesuatu yang berbeda kepada tim,” tuturnya.

“Dia yang melakukan tekal. Dia bisa melakukan itu dan passing serta tingkat inisiatif yang sangat bagus.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com