Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terganggu Genangan Air, Teco Singgung Fasilitas di Liga 1

Kompas.com - 09/12/2023, 04:18 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih Bali United Stefano Cugurra buka suara soal fasilitas sepak bola di Indonesia yang menurutnya perlu ada peningkatan taraf kualitas.

Hal itu diutarakan sang pelatih usai Bali United usai menghadapi Dewa United dalam laga pekan ke-22 Liga 1 2023-2024 yang berakhir 1-1 di Stadion Indomilk Arena Tangerang, Jumat (8/12/2023).

Hujan deras dan drainase lapangan yang tidak bekerja secara optimal membuat air menggenang di lapangan dan menganggu aliran bola.

Sehingga, wasit memutuskan menghentikan pertandingan untuk beberapa saat.

Stefano Cugurra menyoroti imbas dari buruknya lapangan saat hujan membuat pertandingan kedua tim berjalan kurang menarik. selain aliran bola yang tidak lancar, para pemain juga sering salah mengoper.

Alasan itulah yang kemudian membuatnya meminta PSSI dan PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi memperhatikan kualitas fasilitas yang ada di Liga 1.

Baca juga: Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

“Ya, saya sudah lama main di Indonesia, waktu di Bali sering bilang bahwa Indonesia harus punya fasilitas lebih bagus. Harus punya lapangan lebih bagus,” ucap pelatih yang biasa disapa Teco itu.

“Hari ini bisa dilihat sendiri harus berhenti cukup lama karena lapangan sudah banjir. Di babak kedua bisa dilihat salah passing bukan dari tim saya sendiri tapi juga tim lawan.”

“Kualitas lapangan menurut saya kurang bagus. Saya pikir bukan di sini saja tapi tempat lain juga, PSSI dan LIB harus fokus dari situ untuk benar-benar memperbaiki sepak bola Indonesia,” imbuhnya.

Bali United memang berkesempatan meneruskan tren positif yang telah meraih dua kemenangan beruntun di laga Liga 1 2023-2024 ini.

Tim unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Eber Bessa (44'). Tetapi, kemenangan di depan mata buyar setelah pemain Dewa United, Ahmad Nufiandani mencetak gol penyeimbang kedudukan di menit ke-72.

Stefano Cugurra mengapresiasi kerja keras para pemain Serdadu Tridatu yang menurutnya tampil bagus sepanjang laga.

Ia juga bersyukur bisa membawa pulang satu poin dari kandang Dewa United.

“Kami bisa bertahan meraih hasil positif tapi mereka juga punya kualitas bisa cetak gol dan kami harus terima hasil ini, mendapat satu poin,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com