Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Justin Hubner Resmi Menjadi WNI, Timnas Indonesia Mendapatkan Amunisi Baru

Kompas.com - 06/12/2023, 11:31 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Justin Hubner secara resmi menjadi warga negara Indonesia, Rabu (6/12/2023).

Hubner telah mengucapkan janji dan mengangkat sumpah di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Rabu (6/12/2023) yang berlangsung pagi hari WIB.

"Demi Tuhan yang Maha Esa, saya menyatakan dan berjanji dengan sungguh-sungguh," ungkap Justin Hubner mengikuti ucapan Kepala Kanwil DKI Jakarta, Ibnu Chuldun.

"Melepaskan seluruh kesetiaan setia saya kepada kekuasaan hati, dengan ini  tunduk dan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Pancasila, dan Undang-undang Dasar negara Republik Indonesia tahun 1945."

"Serta akan menjalankan dan akan membelanya dengan sungguh-sungguh serta akan menjalankan kewajiban yang dibebankan negara kepada saya sebagai warga negara Indonesia dengan tulus ikhlas," ujar Justin dilansir dari you tube PSSI.

Baca juga: Proses Naturalisasi Usai Piala Dunia U20 Batal: Nego Justin Hubner Alot, 2 Pemain Mulus

Prosesi acara pengambilan sumpah Justin Hubner diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan ditutup menyanyikan Bagimu Negeri.

Justin Hubner direncakan dinaturalisasi berbarengan dengan Ivar Jenner dan Rafael Struick, namun ia dikatakan sempat memiliki keraguan.

Ketika proses naturalisasi, Hubner bahkan memenuhi panggilan timnas U20 Belanda.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pernah mengatakan semoga dengan proses naturalisasi ini bisa memajukan sepak bola di Indonesia.

Baca juga: Tengah Gabung Timnas Belanda U20, Justin Hubner Punya Permintaan ke Indonesia

"Semoga semua tahapan akan berjalan dengan lancar demi memajukan sepak bola tanah air," kata Erick.

Justin Hubner mendapatkan persetujuan untuk menjadi warga negara Indonesia dari Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) melalui sidang paripurna ke-19 pada Masa Sidang IV tahun sidang 2022-2023

Meskipun pada awalnya Justin Hubner memiliki keraguan, kini ia dikatakan telah menunjukkan tekad kuat untuk menjadi pemain Timnas Indonesia.

Pemain yang bermain bagi Wolves U21 ini diperkirakan akan memperkuat timnas Indonesia di Piala Asia 2023 dan/atau Piala Asia U23 2024 di Qatar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com